Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BNI NUSRA: Ekonomi Kreatif Berpotensi Tingkatkan Penyaluran Kredit

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. menilai sektor ekonomi kreatif berpotensi untuk meningkatkan penyaluran kredit ke depan khususnya di wilayah Bali dan Nusa Tenggara (Nusra).
Tari Bali/Antara
Tari Bali/Antara

Bisnis.com, DENPASAR - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. menilai sektor ekonomi kreatif berpotensi untuk meningkatkan penyaluran kredit ke depan khususnya di wilayah Bali dan Nusa Tenggara (Nusra).

A.A.G. Agung Dharmawan, Pemimpin BNI Kanwil Denpasar, mengatakan masih banyak sektor informal yang belum tergarap dengan maksimal guna meningkatkan bisnisnya maupun pertumbuhan ekonomi, salah satunya yaitu ekonomi kreatif.

“Kami melihat peran ekonomi kreatif terhadap pertumbuhan ekonomi di Bali ini belum terukur dengan benar, maka dari itu tahun depan ekonomi kreatif akan kami unggulkan, kami akan fokus menggarap sektor ini karena sangat berpotensi,” tegasnya belum lama ini di Denpasar.

Salah satu yang akan diincar olehnya adalah bisnis tato yang banyak diminati oleh masyarakat maupun wisatawan yang datang ke Pulau Bali.

“Potensinya tinggi sekali salah satunya seperti bisnis seni tato di Bali ini yang cukup banyak berada di tempat-tempat wisata. Sebelumnya sudah ada 2 orang pelaku bisnis tato yang datang kepada kami mengenai kebutuhan mereka untuk meningkatkan bisnisnya dan kami pun akan jemput bola,” paparnya.

Menurutnya, kendala yang akan dihadapinya guna menyalurkan pembiayaan terhadap ekonomi kreatif adalah kurangnya jaminan sehingga pihaknya tengah merencanakan bagaimana caranya untuk mendukung sektor tersebut dengan tidak ada jaminan.

“Kami sedang memikirkan dan menggali bagaimana skema kredit yang tepat bagi ekonomi kreatif dan harus ada peran pemerintah sebagai dukungan guna menghidupkan ekonomi kreatif ini. Kami juga sudah membicarakan dengan Asosiasi Pengusaha Indonesia di Bali mengenai skema lokal bagi ekonomi kreatif ini,” terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper