Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Neo Commerce (BBYB) Rombak Pengurus, Eri Budiono Diangkat jadi Dirut

Eri Budiono ditunjuk sebagai Direktur Utama baru Bank Neo Commerce (BBYB) pada RUPST dan RUPSLB.
Karyawan melayani nasabah di digital lounge PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) di Jakarta, Selasa (7/2/2023). Bisnis/Suselo Jati
Karyawan melayani nasabah di digital lounge PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) di Jakarta, Selasa (7/2/2023). Bisnis/Suselo Jati

Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) atau BNC merombak jajaran pengurusnya dalam gelaran rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) dan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB). Nama Eri Budiono ditunjuk sebagai Direktur Utama baru.

RUPST dan RUPSLB Bank Neo Commerce digelar pada 30 April 2024. Dalam salah satu mata acara RUPSLB, Bank Neo Commerce menjalankan perubahan jajaran kepengurusan. 

"Menyetujui pengangkatan Eri Budiono untuk menjadi Direktur Utama perseroan," tulis Manajemen Bank Neo Commerce dalam risalah keputusan RUPST dan RUPSLB di keterbukaan informasi pada Kamis (2/5/2024).

Jabatan Eri akan berlaku efektif setelah mendapat persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atas penilaian kemampuan dan kepatutan (fit and proper test) dan memenuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku, dengan periode masa jabatan lima tahun sampai dengan penutupan RUPST 2029.

Meskipun, ketentuan tersebut tidak mengurangi hak RUPS perseroan untuk memberhentikannya sewaktu-waktu sebelum masa jabatannya berakhir.

Eri sebelumnya telah malang melintang di dunia perbankan. Dia pernah menjabat sebagai Head of Commercial Banking HSBC sejak 2020 hingga 2022. Dia juga pernah menjalani karir di ABN AMRO Bank Indonesia, Maybank, hingga Rabobank.

Adapun, posisi Direktur Utama Bank Neo Commerce sebelumnya ditempati oleh Pejabat Sementara (Pjs.) yakni Aditya Windarwo. Hal ini dikarenakan Bank Neo Commerce sempat ditinggal oleh Direktur Utamanya Tjandra Gunawan pada tahun lalu.

Selain jabatan Direktur Utama, RUPSLB Bank Neo Commerce menyetujui menerima pengunduran diri Tjandra Mindharta Gozali sebagai Komisaris yang akan berlaku efektif sejak ditutupnya RUPS.

Posisi Tjandra kemudian digantikan Kreisna Dewantara Gozali yang telah disetujui RUPS untuk diangkat sebagai Komisaris setelah mendapat persetujuan dari OJK atas penilaian kemampuan dan kepatutan. RUPSLB juga mengangkat kembali Pramoda Dei Sudarmo sebagai Komisaris Independen.

Berikut jajaran Direksi dan Komisaris Bank Neo Commerce usai RUPST:

Dewan Direksi

Direktur Utama: Eri Budiono (*)

Direktur Kepatuhan: Ricko Irwanto

Direktur Bisnis: Aditya Wahyu Windarwo

Direktur Teknologi Sistem Informasi: Chen Jun

Dewan Komisaris

Komisaris Utama dan Independen: Inkawan D Jusi

Komisaris: Kreisna Dewantara Gozali (*)

Komisaris Independen: Pramoda Dei Sudarmo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper