Bisnis.com, JAKARTA--Kementerian BUMN menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPS-LB) PT Len Industri dengan agenda pergantian direksi di BUMN tersebut yang digelar pada Selasa (21/2/2017) di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta.
RUPS-LB yang dipimpin Deputi Bidang Usaha Pertambangan, Industri Strategis dan Media, Fajar Harry Sampurno resmi menugaskan Priadi Ekatama Sahari menjadi Direktur di PT Len Industri (Persero).
Pria kelahiran Bandung, 24 Juli 1965 ini telah resmi menjabat Direktur Len per 14 Februari 2017.
“Beliau di Len akan dipercaya dan ditugaskan sebagai Direktur Keuangan dan SDM. Sebelumnya beliau menjabat sebagai Direktur di PT PPA Finance, salah satu anak perusahaan PT Perusahaan Pengelola Aset (Persero) (PPA),” jelas Donny Gunawan, Manajer Komunikasi Korporasi PT Len dalam keterangan tertulis, Rabu (22/2/2017).
Priadi diangkat untuk menggantikan Darman Mappangara yang kini ditugaskan memimpin sebagai Direktur Utama PT Inti (Persero), setelah hampir 30 tahun berada di Len menangani bidang pengembangan teknologi dan produksi serta sebagai Direktur Operasi 2 selama 2016.
Donny menambahkan, Direktur Operasi 2 selanjutnya akan diisi oleh Adi Sufiadi yang sebelumnya menjadi Direktur Keuangan dan SDM selama tahun 2016.
Langkah pemerintah ini tentu sudah sesuai dengan bisnis yang sekarang berjalan di tubuh Perseroan. Selain Len yang sudah memulai bisnis investasi sejak pembangunan IPP PLTS 5 MWp di Kupang NTT 2 tahun lalu, Len memerlukan strategi keuangan yang kuat untuk menunjang kelangsungan bisnisnya."
Tahun 2017 ini, Len sendiri mentargetkan pendapat sebesar Rp2,7 triliun dari perkiraan pendapatan pada 2016 sebesar Rp 2,3 triliun.
Priadi Ekatama Jabat Direktur Keuangan & SDM PT Len Industri
Bisnis.com, JAKARTA--Kementerian BUMN menggelar rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPS-LB) PT Len Industri dengan agenda pergantian direksi di BUMN tersebut yang digelar pada Selasa (21/2/2017) di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Fajar Sidik
Editor : Fajar Sidik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
7 menit yang lalu
Seirama BlackRock & Vanguard di Saham Emiten CPO Grup Astra (AALI)
13 menit yang lalu
Kerikil Emiten Batu Bara Bernama Devisa Hasil Ekspor (DHE)
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
38 menit yang lalu
Cara Transfer Gopay atau OVO ke DANA serta Sebaliknya, Mudah!
1 jam yang lalu