Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Corona Bikin Masyarakat Gemar Menabung?

Secara nominal kenaikan dana pihak ketiga (DPK) sepanjang tahun lalu di tengah pandemi Covid-19 sebesar Rp660 triliun. Jumlah ini naik signifikan dibandingkan dengan 2019, yakni Rp373 triliun. 
Karyawan membersihkan logo baru Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) di Jakarta, Selasa (23/4/2019)./ANTARA-Audy Alwi
Karyawan membersihkan logo baru Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) di Jakarta, Selasa (23/4/2019)./ANTARA-Audy Alwi

Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) mencatat simpanan masyarakat pada 109 bank umum per Desember 2020 mengalami kenaikan sebesar 10,86 persen secara tahunan dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya menjadi Rp6.737 triliun.

Secara nominal kenaikan dana pihak ketiga (DPK) sepanjang tahun lalu di tengah pandemi Covid-19 sebesar Rp660 triliun. Jumlah ini naik signifikan dibandingkan dengan 2019, yakni Rp373 triliun. 

Adapun jumlah rekening simpanan pada bulan Desember 2020 tumbuh 16,12 persen secara yoy menjadi 350.324.950 rekening. Apabila dibandingkan dengan bulan sebelumnya, jumlah rekening perbankan naik 1,68 persen mom.

Sementara itu,  simpanan dengan tiering di atas Rp5 miliar mengalami penurunan selama tiga bulan terakhir pada 2020. Secara berurutan, sepanjang Oktober-Desember, secara bulanan simpanan jumbo turun 1,1 persen, 0,7 persen, dan 1,3 persen. Namun sepanjang tahun lalu, simpanan kakap tersebut naik 14,2 persen secara tahunan.

LPS pun memperkirakan dana masyarakat di perbankan masih akan tumbuh pada awal tahun ini. Masyarakat masih belum banyak menggunakan daya belinya untuk konsumsi. 

"DPK awal tahun masih akan meningkat. Kalau dilihat soal konsumsi masyarakat masih tertahan oleh pembatasan kegiatan sosial sehingga mempengaruhi belanja mereka sehingga wajar DPK belum banyak dipakai untuk konsumsi," kata Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Purbaya Yudhi Sadewa kepada Bisnis belum lama ini.

Adapun berikut komposisi dan pertumbuhan simpanan berdasarkan pengelompokan nilai simpanan:

Distribusi Simpanan
TieringKomposisiPertumbuhan (yoy)
Sampai dengan Rp100 juta14,2 persen8,1 persen
Rp100 juta-Rp200 juta5,6 persen7,7 persen
Rp200 juta-Rp500 juta9,0 persen8,8 persen
Rp500 juta-Rp1 miliar7,9 persen8,6 persen
Rp1 miliar-Rp2 miliar6,9 persen9,3 persen
Rp2 miliar-Rp5 miliar8,8 persen5,7 persen
Di atas Rp5 miliar47,6 persen14,2 persen

Sumber: LPS

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Muhammad Khadafi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper