Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BI Fast Segera di Implementasikan, BTN Sudah Siap

Bank Indonesia (BI) akan mulai mengimplementasi BI Fast payment tahap pertama mulai pekan kedua Desember 2021. Adapun skema harganya akan diumumkan pada Hari ini, 22 Oktober 2022.
Karyawati PT Bank Tabungan Negara memberikan penjelasan mengenai produk perbankan kepada nasabah di Jakarta, Senin (8/1). Bisnis/Dedi Gunawan
Karyawati PT Bank Tabungan Negara memberikan penjelasan mengenai produk perbankan kepada nasabah di Jakarta, Senin (8/1). Bisnis/Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (Persero) (BBTN) sudah menyiapkan infrastruktur untuk layanan BI Fast.

BI Fast adalah layanan bank sentral yang akan menggantikan Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI). Layanan ini akan beroperasi selama 24 jam dan memiliki sistem yang lebih cepat.

Bank Indonesia (BI) akan mulai mengimplementasi BI Fast payment tahap pertama mulai pekan kedua Desember 2021. Adapun skema harganya akan diumumkan pada Hari ini, 22 Oktober 2022.

Peluncuran BI Fast dilakukan untuk melayani pembayaran retail secara real time yang beroperasi 24 jam 7 hari menggantikan Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI).

Direktur Utama BTN Haru Koesmahargyo mengatakan BTN telah mempersiapkan diri dalam mengimplementasikan BI Fast.

" Kami menyiapkan infrastruktur internal dan kami harapkan di bulan November sudah siap infrastrukturnya," ujar Haru dalam Konferensi Pers Paparan Kinerja Keuangan Bank BTN per 30 September 2021 di Jakarta, Kamis (21/10).

Haru menambahkan infrastruktur BTN tersebut nantinya akan diintegrasikan dengan core system BI. Setelahnya akan dilakukan piloting, desember mendatang

Haru pun menutup dengan berharap BI Fast sudah bisa dijalankan di BTN mulai awal tahun depan. Dimana BI Fast diharapkan akan menjadikan transaksi nasabah melalui perbankan semakin cepat dan aman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Khadijah Shahnaz
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper