Bisnis.com, JAKARTA--Pemprov DKI Jakarta berkomitmen memacu pertumbuhan Bank DKI dengan menyuntikkan modal Rp1 triliun pada tahun depan untuk memperluas jaringan kantor cabang bank milik pemda tersebut.
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengatakan persaingan di industri perbankan semakin ketat sehingga Bank DKI harus memperluas jangkauan pelayanan nasabah ke seluruh Indonesia dengan membuka cabang baru di daerah lain.
"Bank DKI ada [penambahan modal] Rp1 triliun untuk ekspansi ke seluruh wilayah yang ekonominya bagus," katanya Gerakan Ekonomi Syariah di Monas, Minggu (17/11/2013).
Tanpa memperinci ekspansi cabang yang dimaksud, Jokowi menyatakan akan mendukung penuh langkah perseroan memperluas cabang satu-satunya BUMD perbankan milik Pemprov DKI tersebut.
Sebelumnya Jokowi membuka cabang di Riau, kemudian dalam waktu dekat akan dibuka cabang lagi di Palembang dan Sumatra Utara. "Ya kayak kemarin itu di Riau, nanti Palembang terus Sumatra Utara," ujarnya.
Jokowi Tambah Modal Bank DKI Rp1 Triliun Tahun Depan
Pemprov DKI Jakarta berkomitmen memacu pertumbuhan Bank DKI dengan menyuntikkan modal Rp1 triliun pada tahun depan untuk memperluas jaringan kantor cabang bank milik pemda tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Akhirul Anwar
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Bisnis Indonesia Premium.

6 jam yang lalu
Job Market Outlook Remains Bleak

7 jam yang lalu
Govt Promises More Incentives for EV Automakers
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
Terpopuler
# Hot Topic
Rekomendasi Kami
Foto
