Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Swiss Re Perlebar Bisnis di China

AmsterdamSwiss Re Ltd (SREN), reasuransi terbesar kedua di dunia, akan segera membeli unit RSA Insurance Group Plc di China.

Bisnis.com, AMSTERDAM—Swiss Re Ltd (SREN), reasuransi terbesar kedua di dunia, akan segera membeli unit RSA Insurance Group Plc di China. Hal itu dilakukan untuk menggeser modal ke wilayah dengan prospek pertumbuhan premi lebih tinggi.

Perusahaan berbasis di Zurich tersebut akan membeli Sun Alliance Insurance (China) Ltd senilai US$122 juta. Peraturan akuisisi oleh pemerintahan China memungkinkan Swiss Re melakukan penawaran langsung perusahaan asuransi di China daratan.

Swiss Re melakukan ekspansi di pasar yang tumbuh dengan pesat seperti China, Indonesia dan Brasil, untuk meningkatkan porsi premi 20% sampai 25% dari wilayah tersebut pada 2015.

Tahun lalu, Swiss Re membeli saham di New China Life Insurance Co. senilai US$493 juta, dan memegang saham di perusahaan asuransi Brasil Sul America SA (SULA11) sebesar US$334 juta. Pada Oktober, perusahaan menginvestasikan dana senilai US$425 juta untuk miliarder Hong Kong Richard Li FWD Group.

"Tumbuhnya kekayaan dan meningkatnya urbanisasi merupakan pendorong utama bagi permintaan yang berkelanjutan untuk produk asuransi dan reasuransi," ujar Swiss Re dalam sebuah pernyataan resmi perusahaan, Kamis (3/7/2014).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Taufik Wisastra

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper