Bisnis.com, JAKARTA - Perkembangan bisnis bancassurance yang semakin pesat menjadikan bisnis ini menarik banyak perhatian industri keuangan. Dengan customer based yang besar serta jaringan outlet yang tersebar di seluruh Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. memiliki keunggulan untuk terjun dan berkompetisi di industri ini.
Keseriusan Bank BRI telah dibuktikan dengan mengakuisisi Bringin Life di akhir tahun 2015 menjadi perusahaan anak Bank BRI, dan saat ini dikenal dengan BRIlife.
Sesuai dengan ketentuan yang dikeluarkan oleh otoritas Jasa Keuangan (OJK), bancassurance merupakan aktivitas kerja sama antara bank dengan perusahaan asuransi. Pengertian ini memberikan penjelasan bahwa melalui kerja sama bancassurance, produk asuransi dapat lebih dikenal luas serta dimanfaatkan oleh masyarakat melalui jaringan perbankan. Hal tersebut dapat terjadi karena saat ini produk perbankan relatif lebih dikenal di masyarakat apabila dibandingkan dengan produk asuransi.
Sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman terhadap potensi dari bisnis bancassurance untuk mendukung bisnis Bank, Bank BRI berkolaborasi dengan BRIlife menyelenggarakan seminar bancassurance yang dihadiri oleh pelaku industri, bertempat di Ballroom BRI Corporate University, Jakarta, Selasa (25/04/2017).
Dalam acara ini hadir pula Direktur Bank BRI Sis Apik Wijayanto serta pembicara Roderick Shay selaku CEO dan Founder dari Simply Talk, yang telah berkecimpung selama 44 tahun di bisnis bancassurance.
Selaku praktisi yang kompeten dalam bidang bancassurance, dengan tema optimizing Bancassurance To create Real Added value To The Bank, Roderick Shay menyampaikan manfaat yang didapat dari bisnis bancassurance seperti menjadi penarik dana dan nasabah baru bagi Bank serta mampu memberikan solusi keuangan bagi nasabah. Selain itu, Rod Shay juga menyampaikan faktor faktor penentu kesuksesan dalam bisnis bancassurance.
Sinergi Bank BRI dan BRIlife diharapkan dapat memberikan nilai tambah dan menjadikan Bank BRI sebagai one stop financial services penyedia layanan keuangan yang lengkap dan terbaik bagi nasabah dan seluruh masyarakat Indonesia, tidak hanya terbatas pada perbankan konvensional, namun juga menyediakan layanan asuransi jiwa dan perencanaan keuangan melalui seluruh outlet Bank BRI.