Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BNI Visa Signature Rilis Kartu Kredit Contactless

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. bekerja sama dengan PT VISA Worldwide Indonesia meluncurkan Kartu Kredit BNI Visa Signature dengan teknologi contactless.
Direktur Bisnis Konsumer PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tambok P Setyawati (kanan) berbincang dengan Presiden Direktur PT VISA Worldwide Indonesia Riko Abdurrahman, usai peluncuran kartu BNI VISA Signature di Jakarta, Kamis (27/6/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat
Direktur Bisnis Konsumer PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tambok P Setyawati (kanan) berbincang dengan Presiden Direktur PT VISA Worldwide Indonesia Riko Abdurrahman, usai peluncuran kartu BNI VISA Signature di Jakarta, Kamis (27/6/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. bekerja sama dengan PT VISA Worldwide Indonesia meluncurkan Kartu Kredit BNI Visa Signature dengan teknologi contactless.

Dengan produk itu, nasabah tidak perlu lagi menyerahkan kartu kredit pada kasir saat transaksi karena cukup mendekatkan pada mesin EDC. BNI Visa Signature pun dapat dinikmati dengan limit mulai Rp50 juta - Rp500 juta.

Direktur Bisnis Konsumer BNI Tambok P. Setyawati mengatakan meski ditujukan pada nasabah prioritas perseroan, tetapi tidak menutup kemungkinan penggunaan pada nasabah secara umum. Menurutnya, teknologi contactless sebenarnya sudah umum di sejumlah negara seperti Australia dan Singapura.

"Kami mencatat sepanjang tahun ini sales volume kartu kredit segmen nasabah emerald ini tumbuh 8% [ytd], lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan  bisnis kartu kredit BNI sebesar  7%. Jadi kami rilis produk ini dengan tambahan teknologi masa depan yang pasti akan marak," katanya, Kamis (27/6/2019).

Tambok menambahkan bahwa perseroan juga akan menambah fasilitas yang diberikan kepada para pemegang kartu kredit ini seperti cashback 2,5%, double point reward, hingga travel voucher.

Presiden Direktur PT VISA Worldwide Indonesia Riko Abdurrahman menambahkan, di Australia 90% transaksi sudah menggunakan fitur contactless, begitu pula di Singapura yang sudah 80% menggunakan teknologi tanpa sentuh tersebut. 

Alhasil, ke depan perseroan akan terus menambah jumlah EDC (electronic data capture) yang menerima teknologi tersebut. Adapun saat ini, EDC yang masih melayani baru di sejumlah supermarket dan restoran. 

"Selanjutnya kami akan tambah di berbagai tenan apotik, bensin, dan lainnya. Melalui platform Visa payWave yang menggunakan teknologi chip EMV, transaksinya akan menjadi lebih aman karena data transaksi lebih terlindungi, sehingga kartu atau perangkat tidak perlu lepas dari genggaman konsumen, guna mengurangi resiko kehilangan atau penggandaan," ujarnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper