Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank BTN Rangkul Generasi Muda dengan Tabungan Simpel

PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. atau Bank BTN menargetkan dana ritel dari tabungan simpanan pelajar atau SimPel menembus Rp76 miliar. Perseroan menargetkan penabung pemula melalui tabungan tersebut.
Aktivitas layanan di bank BTN./JIBI-Dedi Gunawan
Aktivitas layanan di bank BTN./JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk. atau Bank BTN menargetkan dana ritel dari tabungan simpanan pelajar atau SimPel menembus Rp76 miliar. Perseroan menargetkan penabung pemula melalui tabungan tersebut.

Direktur Consumer Banking Bank BTN Budi Satria menjelaskan bahwa pihaknya berupaya untuk membidik seluruh segmen nasabah melalui berbagai produk tabungan. Salah satu upaya adalah dengan dipasarkannya Simpel yang digagas oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sejak 2015.

Menurut Budi, simpanan tersebut memiliki karakteristik persyaratan yang mudah dan sederhana bagi pelajar, misalnya bebas biaya administrasi dan memiliki setoran awal sebesar Rp5.000 dan lanjutan senilai Rp1.000.

Saat ini, dana pihak ketiga (DPK) dari simpanan tersebut kurang lebih senilai Rp74 miliar dari 665.798 jumlah rekening. Budi menjelaskan bahwa hingga akhir tahun perseroan menargetkan penambahan DPK berkisar Rp2 miliar.

“Tahun ini kami menargetkan dana ritel dari SimPel mencapai Rp76 miliar dari sekitar 632.045 rekening, atau naik Rp14,5 miliar dibandingkan tahun 2018 lalu,” ujar Budi pada Sabtu (2/11/2019) melalui keterangan resmi.

Penjualan produk tersebut, menurutnya, merupakan bentuk komitmen perseroan dalam mendukung literasi keuangan kepada generasi muda. Perseroan pun kemudiy berkontribusi terhadap program OJK yaitu one student one account atau satu pelajar satu rekening.

Adapun, per Agustus 2019, DPK total konvensional dan syariah Bank BTN terkumpul di atas Rp231,8 triliun atau sekitar 95% dari target tahun ini. Khusus untuk DPK konvensional, bank dengan kode saham BBTN tersebut memupuk DPK total sekitar Rp209,2 triliun hingga Agustus 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper