Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bulan Inklusi Keuangan, Asuransi Sinar Mas Gelar Literasi Keuangan di Papua

Asuransi Sinar Mas melaksanakan kegiatan literasi keuangan di STI Karya Dharma Merauke untuk menambah wawasan masyarakat.
Karyawati melayani nasabah, di kantor PT Asuransi Sinar Mas, Jakarta, Selasa (6/11/2018)./JIBI-Dwi Prasetya
Karyawati melayani nasabah, di kantor PT Asuransi Sinar Mas, Jakarta, Selasa (6/11/2018)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA — PT Asuransi Sinar Mas (ASM) kembali melaksanakan kegiatan literasi keuangan, kali ini diadakan bagi mahasiswa dan mahasiswi serta pengajar Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Karya Dharma, Merauke, Papua Selatan.

Literasi kali ini diselenggarakan bertepatan dengan bulan inklusi keuangan yang dicanangkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada Oktober 2022.

Direktur Asuransi Sinar Mas Dumasi MM Samosir mengatakan, Asuransi Sinar Mas senantiasa mendukung upaya OJK untuk meningkatkan literasi keuangan masyarakat. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat memberikan tambahan wawasan masyarakat Indonesia terkait dengan keuangan dan juga asuransi.

“Harapan kami pemahaman mengenai keuangan dan juga asuransi dapat lebih dikenal oleh masyarakat dengan adanya kegiatan literasi keuangan ini. Literasi keuangan selanjutnya akan diadakan di Kota Bengkulu, kemudian di SMP Negeri 1 Merauke pada 18 Oktober 2022, bertepatan dengan Hari Asuransi,” ujar Dumasi dalam keterangan resmi yang dikutip bisnis, Rabu (12/10).

Materi tentang perencanaan keuangan serta pengenalan asuransi diberikan oleh PT Asuransi Sinar Mas dan PT Reasuransi Nusantara Makmur (Nusantara Re). Kegiatan literasi ini mendapatkan sambutan baik dari pihak sekolah.

Wakil Ketua STIA Karya Dharma Merauke Maria Margaretha Reginaldis mengatakan bahwa selama ini masyarakat belajar mengenai administrasi, tetapi tidak menutup kemungkinan pengelolaan keuangan harus dipelajari juga, apalagi mengenai pengelolaan keuangan melalui pengenalan manfaat asuransi.

"Tidak ada salahnya bagi kita untuk memulai menanamkan budaya menabung dari sekarang sebagai penerapan cara pengelolaan keuangan yang baik serta mulai mengenal pentingnya pemahaman berasuransi”, ujarnya. 

Maria menambahkan, melalui kegiatan literasi keuangan tersebut diharapkan Asuransi Sinar Mas kedepannya dapat terus bekerjasama dengan Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Karya Dharma, dan terus melanjutkan kegiatan edukasi keuangan yang berguna bagi masyarakat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper