Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bunga Deposito BCA, Mandiri, dan BNI 2024 Terbaru, Ada Update usai BI Rate Turun

Simak suku bunga deposito BCA, Bank Mandiri, dan BNI 2024 terbaru usai penurunan BI Rate.
llustrasi suku bunga deposito BCA, Mandiri, dan BNI/Bisnis-Nurul Hidayat
llustrasi suku bunga deposito BCA, Mandiri, dan BNI/Bisnis-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) telah menurunkan suku bunga acuan atau BI Rate pada Rapat Dewan Gubernur (RDG) September 2024 sebesar 25 basis poin dari 6,25% menjadi 6,00%. Simak perkembangan suku bunga deposito BCA, Bank Mandiri, dan BNI terbaru di bawah ini.

Selain BI, Bank Sentral Amerika Serikat (The Fed) juga turut memangkas suku bunga acuannya sebesar 50 bps sehingga Fed Fund Rate berada pada kisaran 4,75%-5,00%. Pemangkasan suku bunga acuan ini diperkirakan akan berdampak pada suku bunga perbankan, yaitu bunga kredit dan deposito.

Meskipun, para bankir meyakini dampak pemangkasan suku bunga acuan perlu waktu hingga terefleksi ke suku bunga kredit dan simpanan perbankan. Salah satu faktor yang mempengaruhi adalah kondisi likuiditas perbankan.

Adapun, hingga Agustus 2024, BI melaporkan likuiditas yang memadai serta efisiensi perbankan dalam pembentukan harga yang semakin baik, antara lain didorong oleh publikasi asesmen transparansi suku bunga dasar kredit (SBDK), berdampak positif pada suku bunga perbankan yang tetap terjaga.

“Suku bunga deposito 1 bulan dan suku bunga kredit pada Agustus 2024 tercatat masing-masing sebesar 4,73% dan 9,21%, stabil dibandingkan dengan level bulan sebelumnya,” ujar Gubernur BI Perry Warjiyo dalam konferensi pers RDG Bulanan, Rabu (18/9/2024).

Suku bunga deposito perbankan terpantau mulai melandai. Bunga deposito 1 bulan perbankan mencapai level 4,73% pada Agustus 2024, capaian ini sama dengan bulan sebelumnya yaitu Juli 2024.

Namun, suku bunga deposito Agustus 2024 masih lebih tinggi jika dibandingkan pada akhir tahun lalu atau Desember 2023 di level 4,69%.

Sementara itu, untuk suku bunga kredit per Agustus mencapai 9,21%, angka ini turun dari bulan sebelumnya yaitu Juli 2024 sebesar 9,23%. Bahkan, suku bunga ini kian turun dari akhir Desember 2023 yang sempat mencapai 9,25%.

Berdasarkan pantauan Bisnis pada perkembangan suku bunga deposito 3 bank besar, yaitu BCA, Bank Mandiri, dan BNI, hanya satu bank yang telah menyesuaikan suku bunga depositonya usai penurunan BI Rate. Berikut ulasan selengkapnya:

Bunga Deposito BCA

Dilansir dari situs resminya, BCA memberlakukan suku bunga deposito terbaru yang efektif per 1 Oktober 2024. BCA melakukan pemangkasan bunga deposito sebesar 25 basis poin untuk tenor 3 bulan, dari 3,25% menjadi 3,00%

Sementara untuk tenor 1, 6, dan 12 bulan masih belum mengalami perubahan. Dengan demikian, suku bunga deposito rupiah BCA paling tinggi berada pada level 3,25% per tahun, sedangkan terendah sebesar 2,00% per tahun.

Berikut rincian suku bunga deposito rupiah BCA terbaru yang efektif per 1 Oktober 2024:

Mata Uang

Suku Bunga (% per tahun) / Jangka Waktu (bulan)

1

3

6

12

IDR < 2M

3,25

3,00

2,25

2,00

IDR ≥ 2M - < 5M

3,25

3,00

2,25

2,00

IDR ≥ 5M - < 10M

3,25

3,00

2,25

2,00

IDR ≥ 10M - < 25M

3,25

3,00

2,25

2,00

IDR ≥ 25M - < 100M

3,25

3,00

2,25

2,00

IDR ≥ 100M

3,25

3,00

2,25

2,10

Halaman
  1. 1
  2. 2
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper