Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Jepang Borong MTN BCA Finance Rp300 Miliar

Medium Term Notes (MTN) III senilai Rp300 miliar yang akan diterbitkan PT BCA Finance akan diborong seluruhnya oleh bank asal Jepang, Sumitomo Mitsui Banking Corporation.
/Bisnis
/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA—Medium Term Notes (MTN) III senilai Rp300 miliar yang akan diterbitkan PT BCA Finance akan diborong seluruhnya oleh bank asal Jepang.

Direktur Utama BCA Finance Roni Haslim mengatakan dana yang diperoleh dari penerbitan MTN tersebut akan digunakan untuk mendongkrak penyaluran pembiayaan konsumen, yaitu pembiayaan kendaraan bermotor.

“Dana yang kami peroleh [dari penerbitan MTN] akan membantu kegiatan BCA Finance,” katanya pada penandatanganan kerja sama penjaminan, Senin (2/12/2013).

BCA Finance optimistis dapat menyalurkan pembiayaan hingga Rp26 triliun pada tahun ini. Sampai dengan November 2013, perusahaan telah mencatat penyaluran pembiayaan sebesar Rp25 triliun.

Tahun depan, perusahaan ingin lebih berhati-hati dalam menentukan target pembiayaan mengingat kondisi ekonomi yang tidak pasti. Target penyaluran pembiayaan tahun depan dipatok Rp26 triliun-Rp27 triliun. “Tahun depan hati-hatilah,” katanya.

Dalam penerbitan MTN III tersebut, BCA Finance bekerja sama dengan Credit Guarantee and Invesment Facility (CGIF) untuk menjamin surat utang berdenominasi rupiah ini. CGIF didirikan oleh pemerintah negara anggota ASEAN serta Cina, Jepang dan Korea juga Asian Development Bank (ADV).

Menurut Roni, ini merupakan pertama kalinya CGIF memberikan penjaminan kepada perusahaan di Indonesia mengingat CGIF baru beroperasi.

Chief Executive Officer CGIF Kiyoshi Nishimura mengatakan pihaknya ingin mendukung BCA Finance dalam menarik investor, termasuk dari Jepang. “Tugas utama kami mendukung obligasi berdenominasi local currency [mata uang lokal],” katanya.

CGIF, lanjutnya, membuka diri untuk bekerja sama dengan perusahaan lain dari berbagai sektor, tidak hanya perusahaan multifinance seperti BCA Finance.

Sementara itu, bank asal Jepang Sumitomo Mitsui Banking Corporation (SMBC) akan membeli seluruh utang jangka menengah tersebut. SMBC bertindak sebagai koordinator untuk investor asal Jepang, yaitu perusahaan asuransi The Dai-ichi Life Insurance Company.

Noburu Kato, GM Invesment Banking Asia SMBC, mengatakan ini merupakan pertama kalinya perusahaan Jepang membeli surat utang berdenominasi rupiah. “Ini menunjukkan kepercayaan diri investor luar terhadap Indonesia,” katanya.

Surat utang berjangka waktu tiga tahun ini akan berlaku pada 4 Desember 2013 hingga 4 Desember 2016. BCA Finance menawarkan suku bunga tetap 8,2% per tahun. Dalam transaksi tersebut, PT Nikko Sekuritas bertindak sebagai underwriter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor :

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper