Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pefindo Turunkan Peringkat PTPN III dari idAA- menjadi idA+

PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menurunkan peringkat PT Perkebunan Nusantara III (Persero) atau PTPN III dari idAA- menjadi idA+ dengan prospek stabil.Dalam keterangan resmi, peringkat tersebut berlaku dari 25 Februari 2014 hingga 1 Februari 2015 mendatang.
Logo Pefindo/JIBI
Logo Pefindo/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA—PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) menurunkan peringkat PT Perkebunan Nusantara III (Persero) atau PTPN III dari idAA- menjadi idA+ dengan prospek stabil.

Dalam keterangan resmi, peringkat tersebut berlaku dari 25 Februari 2014 hingga 1 Februari 2015 mendatang.

Peringkat tersebut ditetapkan khususnya untuk medium term notes (MTN) seri B/2010 senilai Rp55 miliar dan MTN/2011 senilai Rp200 miliar.

Penurunan peringkat PTPN III itu mencerminkan pelemahan pada struktur permodalan dan proteksi arus kas perseroan sebagai akibat dari penurunan profitabilitas yang signifikan.

Peringkat tersebut menunjukkan profil perusahaan yang baik, permintaan domestik yang stabil untuk kelapa sawit, dan likuiditas yang memadai.

Namun, peringkat tersebut masih dibatasi oleh struktur permodalan yang moderat, risiko dari rencana ekspansi baru PTPN III, serta eksposur terhadap fluktuasi harga komoditas global dan cuaca yang tidak menguntungkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Herdiyan
Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper