Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Semester I: Pembiayaan Eximbank Lampaui Target Tahunan

Pada semester I 2014, Indonesia Eximbank atau dikenal juga sebagai Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) mencatatkan pembiayaan yang melampaui target tahunan.

Bisnis.com, JAKARTA — Pada semester I 2014, Indonesia Eximbank atau dikenal juga sebagai Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) mencatatkan pembiayaan yang melampaui target tahunan.

Hingga Juni, Eximbank telah menyalurkan pembiayaan senilai Rp45,91 triliun atau tumbuh  49,92% dari semester I tahun lalu. Sementara itu target pembiayaan sampai akhir tahun senilai Rp44,69 triliun.

Kendati sudah melebihi target tahunan, direksi Eximbank menyatakan tidak akan melakukan revisi target. Imade Gde Erata, Direktur Eksekutif Indonesia Eximbank mengatakan pihaknya tidak perlu melakukan revisi, sebab perolehan tahun ini diprediksi tidak akan melebihi target lebih dari 10%.

“Kami akan menjadikan kinerja tahun ini sebagai acuan membuat target tahun depan. Jadi untuk target tahun ini, tidak akan direvisi,” ujarnya dalam paparan kinerja Eximbank semester I di Jakarta, Rabu (23/7/2014).

Imade menjelaskan, besarnya total pembiayaan tersebut karena pihaknya cukup banyak membiayai konstruksi ke luar negeri. “Selain itu, bunga kita juga cukup kecil,” katanya.

Dari total penyaluran pembiayaan, pembiayaan UKM terbilang masih kecil, yakni Rp3,76 triliun. Target pertumbuhan tahun ini juga diturunkan dari pertumbuhan tahun lalu, yaitu sekitar 22%, sedangkan tahun lalu, pembiayaan UKM tumbuh 53,73%.

Menurut Isnen Sutopo, Direktur Pelaksana Indonesia Eximbank, menurunnya pertumbuhan pembiayaan UKM tersebut dikarenakan minimnya jumlah UKM yang melakukkan ekspor.

“Pembiayaan kami kan export oriented, dan tahun ini kami mengakui, kesulitan mencari UKM eksportir,” ungkapnya. Sampai akhir tahun, pihaknya menargetkan pembiayaan UKM senilai Rp4,45 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper