Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mandiri Tunas Finance Bakal Tambah Kantor Cabang Baru

PT Mandiri Tunas Finance (MTF) berencana untuk menambah kantor cabang pada tahun mendatang, mengikuti penambahan 11 kantor cabang pada tahun ini.
Kantor pelayanan Mandiri Tunas Finance/JIBI
Kantor pelayanan Mandiri Tunas Finance/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA— PT Mandiri Tunas Finance (MTF) berencana untuk menambah kantor cabang pada tahun mendatang, mengikuti penambahan 11 kantor cabang pada tahun ini.

Sales and Marketing Director MTF Harjanto Tjitohardjojo mengungkapkan terdapat 14 area yang akan dievaluasi untuk ekspansi kantor cabang, tanpa menyebutkan lokasi penambahan kantor cabang yang baru pada 2015.

“Untuk sementara, kami akan menambah 5 kantor cabang utama untuk memperluas layanan MTF,” ungkap Harjanto di Jakarta, Selasa (30/9/2014)

Sebelumnya, MTF sendiri telah menambah 11 kantor cabang baru di Tanjungpinang, Ujungbatu, Cikarang, Cibinong, Rangkasbitung, Garut, Subang, Pekalongan, Mojokerto, Gresik, dan Bontang sepanjang Januari-Juli tahun ini.

Ekspansi tersebut mengakibatkan kantor cabang MTF bertambah menjadi 88 kantor cabang, ditambah kantor cabang fleet.

Berkat penambahan kantor cabang baru tersebut, total pembiayaan baru terdongkrak menjadi Rp6,65 triliun pada paruh awal tahun ini atau naik 47,25% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Di samping itu, Harjanto juga mencatat MTF menyalurkan pembiayaan senilai Rp9,5 triliun sepanjang Januari-Agustus 2014, sedangkan target tahun ini mencapai Rp16 triliun.

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper