Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BANCASSURANCE: Hanwha Life Gandeng KEB Hana Bank

PT Hanwha Life Insurance Indonesia menggandeng PT Bank KEB Hana Indonesia dalam memasarkan produk HealthyPlus dalam jalur distribusi bancassurance.

Bisnis.com, JAKARTA – PT Hanwha Life Insurance Indonesia menggandeng PT Bank KEB Hana Indonesia dalam memasarkan produk HealthyPlus dalam jalur distribusi bancassurance.

Suharyono Hadisumarno, Chief Operation Officer Hanwha Life, memperkirakan jalur distribusi baru tersebut dapat memberikan potensi premi bruto hingga Rp20 miliar.

“Saat ini sudah hampir akhir tahun, tetapi kami akan coba set up dengan Bank Hana yang memiliki 46 kantor cabang untuk memastikan produk yang kami jual jadi kebutuhan nasabah bank,” katanya, Selasa (3/11/2015).

Sampai September 2015, Suharyono mengatakan premi bruto perusahaan mencapai Rp30 miliar. Adapun, jalur distribusi ini baru diluncurkan perusahaan joint venture asal Korea tersebut sejak berdiri pada 2013.

“Sebelumnya kami sudah ada kerja sama dengan Bank Sinarmas dan Bank Artha Graha tetapi sifatnya Credit Life, baru dengan KEB Hana ini yang individu dengan produk HealthyPlus,” ujarnya.

Saat ini, Suharyono mengatakan pihaknya masih menjajaki proses bancassurance dengan tiga bank. Namun, dia enggan memperinci identitas bank tersebut.

Adapun, dia mengatakan grup bisnis memberikan kontribusi hingga 60% dari total premi perseroan selama ini, sedangkan 40% sisanya disumbangkan oleh agensi.

Anthony Soewandy, Consumer Business and Operation Director Bank KEB Hana, mengatakan kerja sama bancassurance ini merupakan yang pertama kali dilakukan pihaknya yang saat ini mulai fokus meningkatkan segmen konsumer.

Saat ini, dia mengatakan pihaknya masih menjajaki kerja sama serupa bersama enam perusahaan asuransi jiwa lain yang diperkirakan bisa selesai pada tahun depan.

“Kami harapkan dapat meningkatkan pertumbuhan Bank KEB Hana di segmen konsumer, kami pun berencana mengeluarkan produk bundling dan wealth management lainnya,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Irene Agustine
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper