Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Askrindo Targetkan Premi Tumbuh 30% Tahun Depan

PT Asuransi Kredit Indonesia (Persero) mematok target pertumbuhan pendapatan premi sebesar 30% pada 2017.
PT Askrindo. /Bisnis.com
PT Askrindo. /Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA – PT Asuransi Kredit Indonesia (Persero) mematok target pertumbuhan pendapatan premi sebesar 30% pada 2017.

Kurmansyah, Corporate Secretary PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo), menjelaskan pihaknya berharap untuk terus memperluas pangsa pasar pada tahun depan. “Premi tahun ini targetnya sekitar Rp2 triliun.

2017 targetnya naik sekitar 30%,” jelasnya saat mengunjungi redaksi Bisnis Indonesia, Kamis (29/12/2016). Menurutnya, untuk memperluas pangsa pasar pihaknya akan memaksimalkan sejumlah kantor cabang yang tersebar di 60 daerah di Indonesia.

Dia mengatakan layanan jasa penjaminan dan asuransi kredit masih mampu diperluas dengan menjangkau Bank Pembangunan Daerah (BPD). “Terutama BPD itu-lah, kami jalin hubungan dan carikan bisnis yang tepat,” ujarnya.

Adapun, Askrindo tercatat memiliki enam lini bisnis yaitu penjaminan KUR, asuransi kredit, suretyship, asuransi kredit perdagangan, asuransi umum dan reasuransi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper