Website Pasar BRI Buka Lapangan Kerja Baru untuk Tukang Ojek

Website pasar BRI terbukti ampuh mendorong aktivitas ekonomi masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Tidak hanya menguntungkan pedagang dan pembeli, website pasar BRI juga memberikan manfaat kepada tukang ojek yang diberdayakan sebagai kurir pengantar barang.
Tukang ojek yang diberdayakan sebagai kurir pengantar barang
Tukang ojek yang diberdayakan sebagai kurir pengantar barang

Bisnis.com, MALANG – Website pasar BRI terbukti ampuh mendorong aktivitas ekonomi masyarakat di tengah pandemi Covid-19. Tidak hanya menguntungkan pedagang dan pembeli, website pasar BRI juga memberikan manfaat kepada tukang ojek yang diberdayakan sebagai kurir pengantar barang.

Samsi Ridwan (28), salah seorang kurir website pasar BRI di Malang, mengatakan bahwa profesi terbarunya memberikan tambahan pendapatan disaat sepi penumpang akibat Covid-19. Sebelum menjadi kurir, Samsi sempat menjadi tukang ojek dan petugas parkir di Pasar Dinoyo.

Keberadaan website pasar BRI di Pasar Dinoyo, Malang, tempatnya biasa mangkal membuat dirinya tertarik untuk bergabung sebagai kurir
yang disiapkan khusus oleh pengelola pasar. Tugasnya adalah mengantarkan barang yang telah dipesan secara online dari pedagang ke pembeli.

“Saya sangat terbantu. Biasanya hanya mendapatkan penghasilan dari parkir dan ojek pangkalan, sekarang saya punya penghasilan lain yang cukup untuk memenuhi kebutuhan keluarga,” katanya.

Saat ini setidaknya ada tiga orang kurir di Pasar Dinoyo, Malang, yang bertugas untuk mendukung kelancaran pengiriman barang. Kurir tersebut juga telah dibekali dengan pelatihan yang cukup untuk menjamin kualitas pelayanan kepada konsumen.

“Konsumen yang berbelanja kebanyakan tinggal di area Kota Malang. Kalau barang yang diantarkan banyak, kami disediakan kendaraan roda tiga. Akan tetapi, jika barang yang dikirim sedikit, kami gunakan sepeda motor sendiri,” ujarnya.

Pasar Dinoyo sendiri terus berupaya membuat konsep pasar online yang friendly dengan ibu rumah tangga sebagai konsumen terbesarnya. Dalam penjualan barang, pasar online menggunakan konsep payment on delivery (POD), yakni pembayaran baru dilakukan setelah pesanan sampai ke tangan konsumen.

“Kami dibekali dengan pengetahuan tentang penggunaan mesin EDC [Electronic Data Capture]. Mayoritas konsumen juga sudah cashless. Semoga ke depannya semua pedagang di Pasar Dinoyo bisa mengikuti program ini, karena sangat membantu memberikan pendapatan tambahan,”ucapnya.

Website pasar BRI merupakan salah satu inovasi yang ditujukan untuk membantu para pedagang pasar agar tetap dapat berjualan. Keberadaan website tersebut menjadi solusi sekaligus alternatif bagi para pedagang untuk berinteraksidengan konsumen tanpa tatap muka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper