Inovasi dan Kolaborasi, Kunci BRI Insurance Bertahan dari Pandemi Covid-19

Bank BRI meraih penghargaan dalam ajang Indonesia Digital Innovation Awards (IDIA) 2021.
Foto: Bank BRI
Foto: Bank BRI

Bisnis.com, JAKARTA - PT BRI Asuransi Indonesia (BRI Insurance/BRINS) meraih penghargaan dalam ajang Indonesia
Digital Innovation Awards (IDIA) 2021. BRINS dinobatkan The Most Innovative Company for
The Marvelous Digital Channel Services Collaboration berkat milestone kolaborasi yang
dijalankan selama ini dengan berbagai mitra digital termuka.

Penghargaan ini tak lepas dari berbagai inovasi yang dilakukan BRINS dalam mengembangkan
layanan digital dan bertahan di tengah pandemi Covid-19.

"Penghargaan ini menjadikan motivasi bagi BRINS untuk terus berkarya dan berinovasi
memberikan layanan terbaik kepada seluruh rakyat Indonesia," ujar CEO BRINS Fankar Umran
disela penerimaan penghargaan tersebut di Jakarta, Rabu (31/3/2021).

Menurutnya, di masa pandemi Covid-19 saat ini ada dua hal penting yang wajib dilakukan
seluruh perusahaan untuk menjaga daya tahan dan kinerja bisnis.

"Pertama adalah melakukan inovasi sebagai respon atas perubahan, kedua terlebih khusus
bagi industri asuransi adalah kolaborasi baik dalam ekosistem asuransi maupun eksternal
asuransi," jelas Fankar.

Adapun dalam menentukan pemenang penghargaan Indonesia Digital Innovation Awards
(IDIA) 2021: Digital Globalization Toward Better and Prosper Society, tim peneliti Warta
Ekonomi menggunakan metode kombinasi kualitatif dan kuantitatif. Metode kualitatif yang
digunakan adalah media monitoring dengan mengutilisasi Boolean technique dan
menganalisis berbagai isi pemberitaan di media mainstream dan media sosial.

Periode media monitoring yang digunakan dari Agustus 2020-Januari 2021. Pola teks dan isi
pemberitaan dari hasil media monitoring dengan Boolean technique nantinya dikuantifikasi
berdasarkan indikator penilaian.

Ada empat indikator yang digunakan, yakni keunggulan inovasi layanan dan produk digital
yang dimiliki, manfaat inovasi digital bagi internal perusahaan, serta layanan dan produk
inovasi digital memberikan dampak positif bagi stakeholders, terutama masyarakat.

Tentang BRI Insurance

PT BRI Asuransi Indonesia atau yang lebih dikenal sebagai BRINS berdiri pada tahun 1989.
Pada tahun 2019, perusahaan ini diakuisisi oleh BRI yang kemudian menjadi pemegang 90%
sahamnya.

Dengan motto “Melindungi Setulus Hati”, BRINS memberikan pelayanan langsung kepada
nasabah maupun melalui mitra-mitra usahanya. Deretan produk asuransi umum berkualitas
yang dimiliki BRINS antara lain BRINS ASRI, asuransi properti, BRINS OTO yang memberikan
perlindungan terhadap berbagai risiko kerusakan kendaraan, Asuransi Kebakaran, Asuransi
Kecelakaan Diri, Asuransi Pengangkutan, Asuransi Kapal Laut, Asuransi Uang, Asuransi Travel,
Asuransi Konstruksi, Asuransi Hole in One, Asuransi Pesawat, Asuransi Satelit, Asuransi BRINS
Medika, dan masih banyak lainnya.
Saat ini, BRINS merupakan market leader untuk asuransi di segmen mikro di Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper