Bisnis.com, JAKARTA - PT. BRI Asuransi Indonesia atau BRI Insurance (BRINS) memperingati ulang tahun yang ke-32. BRINS dengan bangga mempersembahkan “The Year of BRINSURTECH” sebagai tema utama HUT BRINS tahun 2021. Melalui semangat ini menjadi tanda bagi BRINS dalam menyongsong perkembangan zaman secara adaptif melalui transformasi digital dan inovasi dalam segala aspek walau masih ditengah pandemi COVID-19.
Sebanyak lebih dari 800 karyawan BRI Insurance yang tersebar di seluruh Indonesia merayakan HUT BRINS ke-32 tahun secara serentak dan virtual pada tanggal 19 April 2021. Sementara secara terpisah, melalui studio dari kantor pusat BRI Insurance, hadir secara langsung jajaran komisaris dan direksi BRINS. Komisaris Utama Darnawi, Komisaris Independen Imam Sundoro dan Alfonso Napitupulu, CEO/Direktur Utama BRINS Fankar Umran, Direktur Operasional Sony Harsono, Direktur Teknik Ade Zulfikar, Direktur Kepatuhan Adi Setyanto dan SEVP Bisnis Budi Legowo.
CEO BRINS, Fankar Umran mengakatan bahwa HUT ke-32 tahun ini merupakan momentum besar bagi BRINS untuk tetap berkomitmen memberikan pelayanan dan perlindungan terbaik bagi seluruh masyarakat melalui transformasi digital yang diimplementasikan diseluruh aspek untuk mendorong peningkatan perekonomian di Indonesia.
“BRINS kedepannya akan terus memaksimalkan transformasi yang dilakukan dalam semua aspek. Mulai business process, excellent service, customized product, business model, organizational structure dan corporate culture. Melalui transformasi ini, BRINS akan menyediakan pelayanan dan perlindungan yang lebih efisien dan dapat menjangkau masyarakat yang lebih luas. Retail dan Mikro menjadi fokus utama BRINS tahun ini.” Tambah Fankar.
Sejalan dengan tema HUT BRINS “The Year of BRINSURTECH”, dalam perjalanannya hingga ditahun ke-32 ini, Super Apps BRINS mempunyai dua fungsi utama yang dibagi untuk pelayanan eksternal dan proses bisnis internal. Pelayanan eksternal mencakup BRINS Mobile, BRINS Agent, BRINS Smart dan BRINS Chat. Sementara itu, untuk pemaksimalan proses bisnis internal terdapat BRINESIA, BRINSCREEN, dan BRINSAVE. Hal ini menjadi tanda bahwa BRINS siap menjadi Insurtech.
Dalam momen khusus ini, BRINS kembali meluncurkan BRINS Mobile dengan fitur-fitur baru. Salah satunya yaitu fitur yang memberikan kemudahan dalam mengakses, dan memilih perlindungan sesuai dengan keinginan (customized) berdasarkan jangka waktu dan pertanggungan, bagi existing maupun potential customer BRINS dengan biaya premi yang lebih terjangkau melalui pemanfaatan teknologi dan inovasi.
Hal ini sejalan dengan pesan yang disampaikan secara terpisah oleh Sunarso, Direktur Utama Bank BRI sebagai induk perusahaan, “ Selamat Ulang Tahun kepada BRI Insurance, The Year of BRINSURTECH sebagai tema HUT BRINS yang ke-32 tahun sebagai tanda bahwa BRINS harus terus memaksimalkan digitalisasi secara keseluruhan dari proses bisnis internal untuk efisiensi dan efektifitas layanan, mulai fokus pada bisnis ritel, dan terus menciptakan produk yang fit dengan kebutuhan nasabah dan pemasaran massif ke potensi pasar.”
Selain mempersembahkan transformasi digital, Di HUT ke-32 tahun ini yang jatuh di bulan Ramadhan, BRINS juga melakukan bukber virtual dengan 23 cabang BRINS yang tersebar seluruh Indonesia, memberikan penghargaan kepada pekerja yang telah memberikan kontribusi terbaik kepada BRINS selama 25 tahun, juga ngobrol bareng dengan pekerja BRINS yang tersebar diberbagai wilayah secara virtual, pemotongan tumpeng serentak seluruh Indonesia, pengumuman berbagai lomba termasuk ajang Innovation Day BRINS dimana para pekerja diberikan wadah untuk memberikan ide inovasinya untuk perusahaan dan kesempatan untuk diimplementasikan, juga doorprize/hadiah ratusan juta rupiah.
32 Tahun BRI Insurance (BRINS) berdiri kokoh sebagai perusahaan asuransi umum nasional melayani masyarakatIndonesia secara menyeluruh. Perjalanan BRINS tidak lepas dari wujud tanggung jawab dan profesionalisme atas kepercayaan yang diberikan kepada nasabah juga dukungan dan kerja sama yang baik dengan para mitra. Luasnya jaringan BRINS melalui kantor cabang yang tersebar hampir di seluruh Indonesia dan disempurnakan dengan SDM unggul akan terus bertambah seiring dengan peningkatan kepercayaan dan kebutuhan masyarakat.