Bisnis.com, JAKARTA - Bursa Efek Indonesia (BEI) mengumumkan batas akhir perdagangan HMETD PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk. (SDRA).
Hal itu menunjuk pengumuman PT Bursa Efek Indonesia No. Peng-P-00316/BEI.PP1/09-2021 tanggal 17 September 2021 mengenai Pencatatan HMETD dan Prelist Saham Bank Woori Saudara.
Dalam pengumuman, Bursa mengingatkan kembali bahwa masa perdagangan HMETD Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk. (SDRA-R) berlangsung pada tanggal 20 September 2021 - 27 September 2021.
"Terhitung mulai tanggal 28 September 2021, SDRA-R tidak lagi diperdagangkan dan Efek tersebut dikeluarkan dari Daftar Efek yang tercatat di PT Bursa Efek Indonesia," tulis Bursa dalam pengumuman.
Untuk diketahui, SDRA telah memulai periode pelaksanaan rights issue pada 20 September 2021, yang menawarkan sebanyak-banyaknya 2,68 miliar lembar dengan nilai Rp100 per saham.
BWS pun mengumumkan pada tanggal 24 September 2021, BWS sudah menerbitkan saham dari hasil pelaksanaan rights issue pada tanggal 23 September 2021 sejumlah 2.926.236 saham.
Menjadikan jumlah saham yang beredar sebesar 6.586.304.804 dan jumlah HMETD yang tersisa sebesar 1.981.929.560
Nantinya dana hasil rights issue akan digunakan untuk memperkuat struktur permodalan, pengembangan usaha dan ekspansi bisnis BWS yang lebih luas lagi.