Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Neo Commerce (BBYB) Tawarkan Investasi Emas Mulai Rp10.000, Ini Caranya

Layanan jual beli emas digital akan mendukung aplikasi neobank dalam memudahkan nasabah Bank Neo Commerce dalam melakukan transaksi logam mulia.
Karyawan beraktivitas di salah satu kantor cabang Bank Neo Commerce di Jakarta, Rabu (5/1/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti
Karyawan beraktivitas di salah satu kantor cabang Bank Neo Commerce di Jakarta, Rabu (5/1/2022). Bisnis/Eusebio Chrysnamurti

Bisnis.com, JAKARTA – Bank digital PT Bank Neo Commerce Tbk. (BBYB) menjalin kerja sama dengan dengan PT Lakuemas Indonesia (Lakuemas). Perjanjian kerja sama itu dihelat pada hari ini, Rabu (22/6/2022) di Jakarta.

Untuk diketahui, Lakuemas merupakan sebuah perusahaan teknologi yang menyediakan platform digital. Di sana, pengguna dapat melakukan pembelian, penyimpanan, dan penjualan emas kapan dan di mana pun hanya melalui aplikasi.

Direktur Utama Bank Neo Commerce (BNC) Tjandra Gunawan mengatakan dengan tersedianya layanan jual beli emas digital, maka akan mendukung aplikasi neobank dalam memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi logam mulia.

BNC berkomitmen untuk selalu menyediakan layanan yang didasarkan oleh kebutuhan dan keinginan nasabah. Kami menyadari kebutuhan nasabah untuk mengatur keuangan dengan lebih leluasa dan tanpa batasan semakin beragam, terlebih untuk anak muda yang saat ini sudah melek investasi,” kata Tjandra di Jakarta, Rabu (22/6/2022).

Melalui kerja sama ini, Tjandra berharap nasabah dapat memiliki pilihan investasi yang lebih aman, stabil, dan menguntungkan yang dapat diakses dengan mudah dalam satu aplikasi, yaitu neobank.

Dengan kerja sama ini, BNC menyediakan alternatif instrumen investasi yang memiliki risiko lebih rendah, keamanan ketat, dan keuntungan yang juga kompetitif,” terangnya.

Adapun, emiten bank digital bersandi saham BBYB ini juga akan segera menghadirkan fitur Neo Emas di aplikasi andalan perseroan. Tjandra mengungkapkan fitur ini memungkinkan nasabah untuk melakukan transaksi pembelian dan penjualan emas melalui aplikasi neobank.

Berbeda saat membeli emas dalam bentuk fisik yang bernilai minimal cukup tinggi, Tjandra menyatakan di fitur Neo Emas, nasabah dapat membeli emas dengan harga mulai dari Rp10.000.

Cara berinvestasi emas di aplikasi neobank sangatlah sederhana, aman, dan teregistrasi. Nasabah BNC hanya perlu membuka menu saving, lalu pilih menu Neo Emas.

Kemudian, dalam proses registrasi di aplikasi, verifikasi data dilakukan dengan mengunggah KTP dan NPWP nasabah untuk menjamin keamanan transaksi.

Tjandra menuturkan semua kegiatan transaksi jual beli emas nasabah akan terekam dengan jelas dan lengkap dalam aplikasi, juga menghadirkan kemudahan bagi nasabah untuk melihat track record investasi mereka.

Sementara itu, Direktur Utama Lakuemas Bayu Saputra mengungkapkan harga emas yang stabil membuatnya menjadi instrumen investasi yang menguntungkan. Menurutnya, keberadaan emas digital sendiri ke depan diproyeksi akan semakin digemari seiring dengan makin mudahnya akses ke komoditas ini.

"Melalui kerja sama dengan BNC ini, kami berharap dapat memberikan akses yang lebih praktis dan aman untuk  nasabah dan calon nasabah BNC sehingga semakin banyak orang yang dapat berinvestasi emas dengan mudah,” harap Bayu.

Lebih lanjut, Tjandra menjelaskan fitur Neo Emas dalam aplikasi neobank ini akan terus dikembangkan sesuai dengan kebutuhan nasabah. Selanjutnya, tidak menutup kemungkinan bahwa ke depan sesama nasabah BNC akan dapat melakukan transfer emas dan penarikan emas dalam aplikasi neobank.

BNC akan terus mengembangkan inovasi produk dan agresif membangun kemitraan untuk terus memberikan pelayanan keuangan inklusif berbasis digital kepada para nasabah. Kami akan terus mengoptimalkan layanan digital yang cerdas dan memberi kemudahan serta kenyamanan maksimal bagi pelanggan,” pungkas Tjandra.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Rika Anggraeni
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper