Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Daftar Pinjol Legal OJK Terbaru 2023 serta Tips Meminjamnya

Berikut ini merupakan ciri-ciri dan daftar pinjol legal OJK terbaru 2023 agar lebih waspada dalam meminjam dana.
Pinjol legal/Freepik
Pinjol legal/Freepik

Bisnis.com, JAKARTA - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengumumkan total 102 perusahaan pinjaman online (pinjol legal). Jumlah tersebut berdasarkan data hingga 20 Januari 2023. OJK juga menjelaskan adanya perubahan nama pada sistem elektronik PT Komunal Finansial Indonesia. Dari sebelumnya Komunal menjadi Komunal P2P. 

Selain itu, OJK mengimbau hanya menggunakan jasa fintech lending yang berizin dari pihaknya. Masyarakat juga diminta menghubungi sejumlah kanal yang disiapkan untuk mengecek izin pada penawaran produk jasa keuangan yang diterima sebelumnya. 

Berikut ini adalah Daftar pinjol legal OJK yang sudah dilansir dari berbagai sumber:

1. Ciri-ciri pinjol legal

  • Terdaftar atau berizin dari OJK.
  • Pinjol legal tidak pernah menawarkan melalui saluran komunikasi pribadi.
  • Pemberian pinjaman akan diseleksi terlebih dahulu.
  • Bunga atau biaya pinjaman transparan.
  • Peminjam yang tidak bisa membayar setelah batas waktu 90 hari akan masuk ke blacklist Fintech Data Center sehingga peminjam tidak bisa meminjam ke platform fintech yang lain.
  • Memiliki layanan pengaduan.
  • Mengantongi identitas pengurus dan alamat kantor yang jelas.
  • Hanya mengizinkan akses kamera, mikrofon dan lokasi dari HP peminjam.
  • Pihak penagih wajib memiliki sertifikasi penagihan yang diterbitkan oleh AFPI.

2. Tips melakukan pinjaman online

  • Pastikan meminjam di perusahaan penyedia layanan pinjaman online terdaftar di OJK. Kamu bisa mengecek legalitas perusahaan pemberi pinjaman melalui telepon kontak OJK 157.
  • Melunasi cicilan tepat waktu untuk menghindari denda yang banyak. Agar tidak lupa membayar, pasang pengingat di ponsel atau beri tanda pada kalender di rumah atau di kantor.
  • Pelajari terlebih dahulu sistem bunga yang ditawarkan dan denda pinjaman sebelum meminjam. Jika perlu, lakukan survey ke beberapa perusahaan fintech lending sebagai pembanding sebelum melakukan pinjaman.
  • Pinjam sesuai kebutuhan produktif dan kemampuan. Hitungannya total pinjaman yang diperbolehkan adalah maksimal 30 persen dari total penghasilan.
  • Hindari gali lubang tutup lupang. Dengan kata lain, jangan membayar pinjaman dengan pinjaman baru untuk menghindari terlilit utang. Tapi, jadikan membayar cicilan sebagai prioritas utama setelah menerima gaji. 

3. Daftar pinjol legal OJK Terbaru 2023

  • 360 KREDI - 360kredi.id.
  • AdaKami - adakami.id.
  • AdaModal - adamodal.co.id.
  • AdaPundi - adapundi.com.
  • Akseleran - akseleran.co.id.
  • Aktivaku – aktivaku.com.
  • ALAMI – p2p.alamisharia.co.id.
  • amartha - amartha.com.Ammana.id - ammana.id.
  • Asetku - asetku.co.id
  • Avantee - avantee.co.id.
  • AwanTunai - awantunai.co.id.
  • BantuSaku – bantusaku.id.
  • BATUMBU - batumbu.id.
  • Cairin - cairin.id.
  • Cashcepat - cashcepat.id.
  • cicil - cicil.co.id.
  • CROWDE - crowde.co.
  • CROWDO - crowdo.co.id.
  • DANA SYARIAH - danasyariah.id.
  • DanaBagus - danabagus.id.danabijak – danabijak.com.
  • Danacita - danacita.co.id.
  • Danafix – danafix.id.
  • Danai.id - danai.id.
  • Danain - danain.co.id.
  • Danakini - danakini.co.id.
  • Danamas - p2p.danamas.co.id.
  • DANAMERDEKA - danamerdeka.co.id.
  • DanaRupiah – danarupiah.id.
  • Dhanapala - dhanapala.id.
  • Doeku – doeku.id.
  • DOMPET Kilat - dompetkilat.co.id.
  • Duha SYARIAH - duhasyariah.com.
  • DUMI – minjem.com.
  • EASYCASH - indo.geteasycash.asia.
  • EDUFUND - edufund.co.id.
  • ESTA KAPITAL FINTEK - estakapital.co.id.
  • ETHIS - ethis.co.id.
  • Findaya - findaya.co.id.
  • Finmas - finmas.co.id.
  • FinPlus - finplus.co.id.
  • FINTAG - fintag.id.
  • GandengTangan - gandengtangan.co.id.
  • Gradana – gradana.co.id.
  • iGrow – igrow.asia.
  • IKI Modal - ikimodal.com.
  • Indodana – indodana.id.
  • Indofund.id – indofund.id.
  • Indosaku – indosaku.id.
  • investree – investree.id.
  • Invoila - invoila.co.id.
  • Ivoji - ivoji.id.
  • Jembatan Emas - jembatanemas.id.
  • JULO - julo.co.id.
  • KawanCicil - kawancicil.co.id.
  • KIMO - kimo.co.id.
  • KLIK KAMI - klikkami.co.id.
  • KlikA2C - klika2c.co.id.
  • KlikCair – klikcair.com
  • klikUMKM - klikUMKM.co.id.
  • KoinP2P - koinp2p.com.
  • Komunal - komunal.co.id.
  • KrediFazz - kredifazz.id.
  • Kredinesia - kredinesia.id.
  • Kredit Pintar - kreditpintar.co.id.
  • KREDITO -  kredito.id.
  • KREDITPRO - kreditpro.id.
  • KTA KILAT - pendanaan.com.
  • LAHAN SIKAM - lahansikam.co.id.
  • lumbungdana -  lumbungdana.co.id.
  • Maucash - maucash.id.
  • MEKAR - mekar.id.
  • Modal Nasional - modalnasional.co.id.
  • modalku - modalku.co.id.
  • ModalRakyat - modalrakyat.id.
  • PAPITUPI SYARIAH - papitupisyariah.com.
  • Pinjam Gampang - kreditplusteknologi.id.
  • Pinjam Modal – pinjammodal.id.
  • PINJAM YUK - pinjamyuk.co.id
  • PinjamanGO - pinjamango.co.id.
  • PinjamDuit - pinjamduit.co.id.
  • Pinjamwinwin – pinjamwinwin.com.
  • Pintek - pintek.id.
  • pohondana - pohondana.id.
  • qazwa.id – qazwa.id.
  • Restock.ID - restock.id.
  • Ringan - ringan.co.id.
  • RUPIAH CEPAT - rupiahcepat.co.id.
  • SamaKita – samakita.co.id.
  • SAMIR - samir.co.id.
  • Sanders One Stop Solution - sanders.co.id.ShopeePayLater - lenteradana.co.id/lender.
  • Singa - singa.id.
  • SOLUSIKU - solusi-ku.id.
  • TaniFund - tanifund.com.
  • Taralite - taralite.com.
  • TOKO MODAL - tokomodal.co.id.
  • TrustIQ - trustiq.id.
  • UangMe - uangme.id
  • UATAS - uatas.id.
  • UKU – ukuindo.com.

4. Perbedaan pinjol legal dan ilegal

  • Bunga dan denda 
    Pinjol ilegal mengenakan biaya dan denda yang sangat besar dan tidak transparan. Sementara pinjol legal mewajibkan keterbukaan informasi mengenai biaya dan denda maksimal yang bisa dikenakan pada pengguna. 
  • Regulator atau pengawas
    Pinjol ilegal tidak terdaftar dan memiliki izin beroperasi sehingga tidak memiliki regulator khusus yang bertugas mengawasi kegiatan penyelenggaran. Sedangkan pinjol legal dan berizin OJK dalam pengawasan sehingga sangat memperhatikan aspek perlindungan konsumen. 
  • Kepatuhan peraturan 
    Pinjol ilegal melakukan regulasi tanpa peraturan yang ditetapkan baik secara perundangan atau OJK. Sementara pinjol legal yang berizin OJK sangat tunduk pada peraturan baik undang-undang atau OJK. 

Itulah beberapa ciri-ciri dan daftar pinjol legal OJK terbaru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hana Fathina
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper