Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Limit Rp20 Juta, Cek Cara Aktivasi Paylater Bank Mandiri (BMRI) di Livin'

Livin Bank Mandiri menjadi cara untuk mengakses mengaktifkan fitur Livin’ Paylater dengan limit hingga Rp20 juta
Pegawai melakukan transaksi menggunakan Livin’ by Mandiri di Jakarta, Selasa (26/7/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha
Pegawai melakukan transaksi menggunakan Livin’ by Mandiri di Jakarta, Selasa (26/7/2022). Bisnis/Himawan L Nugraha

Bisnis.com, JAKARTA -- Nasabah PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) telah resmi dapat menggunakan fitur paylater. Layanan yang disebut Livin’ Paylater ini dalam masa promo memberikan pinjaman dengan limit hingga Rp20 juta.

Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto menjelaskan, Livin’ Paylater membuat masyarakat lebih mudah berbelanja.

"Limitnya sampai Rp20 juta tanpa dikenakan biaya admin setiap bulan. Tersedia juga program cicilan tanpa bunga, sangat menguntungkan,” katanya dalam keterangan resmi dikutip Kamis, (14/12/2023).

Nasabah Bank Mandiri akan dilayani dengan gerak cepat yakni dalam waktu lima menit. Nasabah terpilih cukup membuka aplikasi Livin’ dan memilih banner Livin’ Paylater di halaman depan.

“Kemudian nasabah hanya perlu mengisi data diri dan menentukan rekening sumber pembayaran dan Livin’ Paylater siap digunakan,” ujarnya.

Sedangkan untuk cara pembayaran, layanan ini dilengkapi dengan sistem auto debet yang akan memotong saldo di rekening yang terhubung dengan Livin’ Paylater.

“Belanja dulu, bayar nanti. Bagi yang ingin belanja tapi belum terima gaji atau ingin liburan tapi belum punya dana. Santai saja, Livin’ Paylater siap membantu Anda,” imbuh Aquarius.

Berikut Detail Cara mengaktivasi fitur paylater Bank Mandiri atau Livin’ Paylater?

  • Cara Daftar & Aktivasi Paylater Bank Mandiri via Aplikasi Livin'
  • Nasabah Bank Mandiri telah Menerima notifikasi pengajuan Livin’ Paylater
  • Pilih Paylater lalu Aktifkan Sekarang melalui halaman beranda
  • Atau lihat penawaran yang berada pada menu promo, pilih Lihat Penawaran
  • Pilih Ajukan Sekarang
  • Baca syarat dan ketentuan kemudian pilih Saya Setuju
  • Isi data diri kemudian pilih Lanjutkan
  • Isi Data Pekerjaan kemudian pilih Lanjutkan
  • Isi data Keluarga Tidak Serumah kemudian pilih Lanjutkan
  • Pilih Rekening Pembayaran kemudian pilih Lanjutkan
  • Konfirmasi data kemudian pilih Kirim Data Pengajuan
  • Verifikasi Wajah lalu pilih Ambil Selfie
  • Masukkan PIN Livin'
  • Pengajuan Livin' Paylater sedang diproses
  • Notifikasi pengajuan Livin' Paylater Disetujui
  • Pengajuan Livin' Paylater Disetujui
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arlina Laras

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper