Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OJK Dorong Mahasiswa Berkarir Sebagai Aktuaris

Bisnis.com, JAKARTA--- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengajak mahasiswa terutama yang berkuliah di jurusan matematika dan ekonomi untuk berkarir sebagai aktuaris mengingat kebutuhan profesi ini di industri asuransi.

Bisnis.com, JAKARTA--- Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengajak mahasiswa terutama yang berkuliah di jurusan matematika dan ekonomi untuk berkarir sebagai aktuaris mengingat kebutuhan profesi ini di industri asuransi.

Firdaus Djaelani, Kepala Eksekutif Pengawas Industri Keuangan Non Bank OJK, mengatakan industri asuransi di Indonesia sekarang masih sangat membutuhkan aktuaris. Secara regulasi, perusahaan asuransi umum dan jiwa juga diharuskan memiliki aktuaris.

Pada tahun ini, jumlah aktuaris tercatat hanya 336 orang, yang terdiri dari aktuaris tingkat profesional atau fellow 178 orang dan tingkat ajun 158 orang. Firdaus mengatakan dari jumlah itu tidak semua masih aktif sebagai aktuaris.

“Ada yang sudah jadi almarhum,” kata Firdaus yang disambut tawa ratusan mahasiswa yang mengikuti seminar Porgram Mencetak 1.000 Aktuaris di Balai Sidang UI, Kampus Depok, Jumat (4/10).

Selain ada yang telah meninggal, sejumlah aktuaris juga diperkirakan telah berusia tua. Padahal, dalam beberapa tahun mendatang, industri asuransi diperkirakan membutuhkan 500-600 aktuaris. “Satu perusahaan tidak hanya butuh aktuaris, tapi juga bisa dua sampai tiga aktuaris,” katanya.

Di hadapan mahasiswa, Firdaus mengatakan industri asuransi di Indonesia terus mengalami perkembangan dari tahun ke tahun. Kendati jumlah asetnya masih jauh lebih daripada industri perbankan, berkarir di industri asuransi dianggap cukup menarik.

Apalagi penetrasi asuransi di masyarakat masih sekitar 2% dibandingkan dengan produk domestik bruto. Pada saat ini, asuransi belum menjadi kebutuhan primer atau sekunder. “Masih jadi kebutuhan tersier,” kata Firdaus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yodie Hardiyan
Editor : Lahyanto Nadie
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper