Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kartu Debit Bakal Tumbuh 30%

Bankir memprediksikan kartu debit bakal tumbuh signifikan pada tahun ini seiring dengan kesiapan perbankan mentransformasikan uang tunai dalam bentuk kartu.
Kartu debit bakal melonjak 30%
Kartu debit bakal melonjak 30%

Bisnis.com, JAKARTA—Bankir memprediksikan kartu debit bakal tumbuh signifikan pada tahun ini seiring dengan kesiapan perbankan mentransformasikan uang tunai dalam bentuk kartu.

General Manager Funding and Services Divison PT Bank Central Asia Tbk. Ina Suwandi mengungkapkan pertumbuhan kartu debit pada tahun ini masih cerah yakni akan sama dengan tahun sebelumnya, berkisar 30%.

“Kebutuhan transaksi retail tetap ada dan juga ada konversi transaksi dari cash dan non cash,” ungkapnya pada Bisnis, Selasa (4/3/2014) malam.

Ina menambahkan peningkatan kartu debet akan semakin signifikan seiring dengan edukasi dari perbankan kepada masyarakat untuk menggunakan debit, dan tentunya akan ada pergeseran transaksi dari cash ke non cash.

Berdasarkan statistik Bank Indonesia, nominal transaksi hingga akhir 2013 mencapai Rp4.139 triliun, tumbuh lebih  tinggi dari pertumbuhan tahun sebelumnya yakni hingga 34,96% dari posisi Rp3.065 triliun. Sedangkan pertumbuhan nominal pada tahun sebelumnya mencapai hanya 23,88%.

Adapun volume transaksi kartu debit hingga Januari 2014 mencapai 311,08 juta transaksi, tumbuh 16,45% dari posisi 267,12 juta transaksi. Sedangkan nominal transaksi meningkat lebih tinggi dari volume transaksi.

Nominal transaksi industri kartu debit hingga Januari 2014 mencapai Rp341,81 triliun, tumbuh 17,33% dariposisi Rp291,3 triliun pada periode yang sama tahun sebelumnya. (55)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper