Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Aviliani Berlabuh ke Mandiri

Pengamat ekonomi Aviliani berlabuh ke PT Bank Mandiri Tbk. (Bank Mandiri) sebagai Komisaris Independen setelah resmi disahkan dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada Rabu (21/5/2014).
Pengamat ekonomi Aviliani. Berlabuh ke Bank Mandiri sebagai Komisaris Independen/Bisnis
Pengamat ekonomi Aviliani. Berlabuh ke Bank Mandiri sebagai Komisaris Independen/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--Pengamat ekonomi Aviliani berlabuh ke PT Bank Mandiri Tbk. (Bank Mandiri) sebagai Komisaris Independen setelah resmi disahkan dalam rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) pada Rabu (21/5/2014).

Sebelumnya, pengamat ekonomi tersebut menjabat sebagai Komisaris Independen PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. (BRI).

Selain Aviliani, Bank Mandiri juga mengangkat Anton Hermawan Gumawan sebagai Komisaris Independen. Sebelumnya, Anton dikenal sebagai ekonom PT Bank Danamon Tbk. (Bank Danamon).

RUPSLB juga menyepakati pengangkatan Mahmuddin Yasin sebagai Komisaris Utama menggantikan Edwin Gerungan.

Dengan demikian, saat ini jajaran komisaris Bank Mandiri terdiri atas Mahmuddin Yasin (Komisaris Utama), Pradjoto, Krisna Wijaya, Aviliani, Anton H. Gunawan (Komisaris Independen), Abdul Azis dan Askolani sebagai Komisaris.

Sedangkan, jajaran direksi terdiri atas Budi Gunadi Sadikin (Direktur Utama), Riswinandi (Wakil Direktur Utama), Abdul Rachman, Sentot A. Sentausa, Ogi Prastomiyono, Pahala Nugraha Mansury, Fransisca Nelwan Mok, Sunarso, Kresno Sediarsi, Royke Tumilaar, dan Hery Gunardi sebagai direksi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ismail Fahmi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper