Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Perbankan Dinilai Sudah Berperan Dukung Globalisasi

Pengusaha menilai sektor perbankan sudah berperan dalam mendukung globalisasi, termasuk integrasi pasar Asean yang akan mulai diberlakukan pada akhir 2015 mendatang.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA - Pengusaha menilai sektor perbankan sudah berperan dalam mendukung globalisasi, termasuk integrasi pasar Asean yang akan mulai diberlakukan pada akhir 2015 mendatang.

Pengusaha Soebronto Laras yang juga Pemimpin Perusahaan Harian Bisnis Indonesia mengatakan tanpa peran perbankan tidak mungkin terjadi globalisasi perekonomian.

"Peran perbankan sangat krusial. Bank juga punya kewajiban ikut serta stabilkan nilai tukar uang, kurs, hingga katalisator perekonomian," katanya dalam diskusi Forum Bisnis dan Perbankan dengan tema Mengukur Likuiditas Perbankan di Tengah Ketatnya Moneter.

Dia menyebutkan dalam integrasi pasar bebas Asean, 10 negara anggota menyepakati 12 sektor yang disepakati pada 2003. Yakni 7 sektor di industri perdagangan dan 5 sektor dari jasa.

"Perbankan baru diintegrasikan pada 2020. Ini kesempatan untuk menyiapkan diri bagi perbankan Tanah Air," ujar Soebronto.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper