Bisnis.com, JAKARTA -- Citibank Indonesia mendukung imbauan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang mendorong bank asing untuk menyalurkan kredit ke sektor yang belum banyak diisi oleh bank-bank nasional.
Corporate Affairs Director Citibank Agung Laksamana mengatakan pihaknya akan segera melakukan diskusi secara internal terkait imbauan ini.
"Kami tentu dukung imbauan dari OJK ini dan akan kami pelajari secara internal di Citibank terkait imbauan tersebut," ucapnya kepada Bisnis.com, Minggu (23/2/2015).
Adapun, hingga saat ini, Agung menjelaskan Citibank menyalurkan kredit di beberapa sektor dan segmen baik korporasi maupun ritel. "Saat ini, porsi penyaluran kredit lebih besar di korporasi," ucapnya.
Sebelumnya, Ketua Dewan Komisioner OJK Muliaman D. Hadad mengatakan pihak otoritas akan mendorong bank-bank asing untuk mengisi sektor-sektor yang belum banyak digarap oleh bank-bank nasional untuk mendorong perekonomian Indonesia.
Adapun dari Statistik Perbankan Indonesia yang diterbitkan OJK, penyaluran kredit bank asing banyak disalurkan ke industri pengolahan dengan nilai Rp94,65 triliun atau 39,11% dari total kredit yang disalurkan sepanjang tahun lalu senilai Rp242 triliun.