Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Genjot Asuransi Perjalanan, Adira Insurance Gandeng Ezytravel

PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance) mengembangkan jalur distribusi produk asuransi perjalanan dengan menggandeng agen travel online, ezytravel.co.id.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – PT Asuransi Adira Dinamika (Adira Insurance) mengembangkan jalur distribusi produk asuransi perjalanan dengan menggandeng agen travel online, ezytravel.co.id.

Melalui kerja sama tersebut, Adira Insurance akan mengembangkan jalur distribusi produk asuransi perjalanannya yang berbasis digital dengan sistem pembelian online, yakni Travellin, guna menjawab kebutuhan konsumen.

Tanny Megah Lestari, Retail Business Process and Service Management Department Head PT Asuransi Adira Dinamika mengatakan ezytravel.co.id merupakan 10 besar Online Travel Agent (OTA) terbaik di Indonesia dalam hal pemesanan tiket dan hotel secara online.

Ezytravel.co.id merupakan OTA yang dikembangkan PT Dwidaya Indo Exchange, anak perusahaan dari Dwidaya Tour.

“Kami yakin kerja sama yang terjalin ini akan semakin baik dan dapat memberikan kemudahan bagi Pelanggan dalam memperoleh perlindungan asuransi saat melakukan perjalanannya,” ungkapnya dalam keterangan resmi, Jumat (25/9/2015).

Tanny mengungkapkan kerja sama itu menjadi bentuk komitmen Adira Insurance untuk memberikan kemudahan berbasis digital.

Melalui sistem dan teknologi yang terintegrasi, jelasnya, pelanggan dapat memperoleh perlindungan asuransi perjalanan secara online melalui ezytravel.co.id serta akan menerima e-polis melalui surat elektronik. 

“Melihat cukup banyaknya minat para pelanggan dalam memperoleh kebutuhan perlindungan asuransi perjalanan, ke depannya kami berharap kerja sama ini semakin dikembangkan sehingga makin banyak pelanggan yang memeroleh perlindungan dari Travellin,” ujar Tanny.

Hingga 26 September 2015, Ezytravel mengadakan promo guna memeriahkan ulang tahun ke-4 Ezytravel, yakni dengan memberikan Asuransi Perjalanan Travellin gratis untuk pembelian tiket maskapai penerbangan rute domestik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper