Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Peruri Gandeng Korporasi Amerika Jarden Zinc Bangun Pabrik Uang Logam

Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia atau Peruri menggandeng Jarden Zinc & Product, produsen uang logam berbasis di Amerika Serikat, bakal membangun fasilitas pabrik blank coin dengan nilai investasi mencapai US$30 juta.

Bisnis.com, MAKASSAR - Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia atau Peruri menggandeng Jarden Zinc & Product, produsen uang logam berbasis di Amerika Serikat, bakal membangun fasilitas pabrik blank coin dengan nilai investasi mencapai US$30 juta.

Direktu Utama Peruri, Prasetio, mengemukakan setelah terealisasi, pabrik blank coin tersebut akan menjadi fasilitas pertama dan satu-satunya yang berada di luar Amerika Serikat.

"Pembangunannya akan dilakukan secara bertahap di Kawasan Produksi Peruri Karawang. Kerja sama ini menjadikan Indonesia negara kedua setelah Amerika Serikat yang memiliki pabrik blank coin," katanya dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis.com, Rabu (28/19/2015).

Selain itu, lanjut Prasetio, perseroan juga memperoleh  pengalaman dan reputasi sebagai produsen blank coin dengan lisensi untuk menggunakan Jarden Zincsecure Technology.

Sekedar diketahui, Jaden Zinc Products adalah salah satu anak perusahaan Jarden Corporation. Jarden Corporation adalah public company yang terdaftar di New York Stock Exchange (NYSE), Amerika Serikat. Perusahaan ini menghasilkan strip product, cathodic product dan coinage product dengan bahan baku "Zinc".

Jarden Zinc Product saat ini adalah pemasok khusus bagi logam uang pecahan satu sen Amerika Serikat, disamping sebagai pemasok untuk 20 negara lainnya. Data terakhir mencatat pendapatan perusahaan sebesar US$8 miliar.

Di sisi lain, kerja sama itu kedepannya akan lebih mendongkrak kinerja pendapatan perseroan. Pada kuartal III/2015, pendapatan bersih Peruri secara konsolodasian mencapai Rp 2,17 triliun, naik 26,13% dibandingkan periode yang sama tahun lali yang mencapai Rp 1,72 triliun.

Laba usaha pada kuartal III/2015 mencapai Rp. 372,50 miliar, naik 42,14 % dibandingkan periode yang sama 2014 yang mencapai Rp262,24 miliar.

Sementara itu, laba bersih kuartal III2015 mencapai Rp 230,63 miliar, naik 19,91% dibandingkan priode yang sama tahun lalu yang mencapai Rp 192,34 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper