Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank CIMB Niaga Tanam Rp1 Triliun di Ruas Tol Bakauheni-Terbanggi Besar

Bisnis.com, JAKARTA PT Bank CIMB Niaga Tbk. mengucurkan dana Rp1triliun dalam sindikasi pembiayaan Jalan Tol Trans-Sumatera ruas Bakauheni-Terbanggi Besar.
Ilustrasi/Bisnis
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank CIMB Niaga Tbk. mengucurkan dana Rp1 triliun dalam sindikasi pembiayaan Jalan Tol Trans-Sumatera ruas Bakauheni-Terbanggi Besar.

Direktur Treasury and Capital Market PT Bank CIMB Niaga Tbk John Simon mengatakan aksi ini merupakan bagian dari kontribusi perseroan dalam mengembangkan infrastruktur di Tanah Air.

“Proyek-proyek infrastruktur, khususnya proyek yang didukung oleh pemerintah pasti kita support,” ujarnya di Jakarta (27/12/2017).

Selain Bank CIMB Niaga, terdapat enam bank nasional lain yang terlibat dalam sindikasi tersebut, antara lain, Bank Mandiri, BNI, BCA, Bank Maybank, Bank ICBC Indonesia, dan Bank Permata.

Adapun, porsi keenam bank tersebut total sebesar Rp8,06 triliun dengan grace period kredit sindikasi 7 tahun dan tenor selama 15 tahun.

Ruas tol yang dikembangkan oleh PT Hutama Karya tersebut juga menggandeng PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) dalam penggarapannya.

Ruas tol yang bernilai investasi Rp16,7 triliun itu direncanakan selesai pada 2019 dan merupakan salah satu dari 24 ruas Jalan Tol Trans-Sumatera.

Sebagai informasi, sampai dengan kuartal III/2017, Bank CIMB Niaga membukukan pertumbuhan laba bersih konsolidasi sebesar 69,1% menjadi Rp2,2 triliun dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.

Adapun, penyaluran kredit bruto per September 2017 tumbuh 2,7% menjadi Rp178,80 triliun dibandingkan dengan September 2016. Sementara aset juga tercatat naik 6,3% yoy menjadi Rp252,13 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper