Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bank Mandiri Kerja Sama dengan Aplikasi Harmony

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. bekerja sama dengan layanan perangkat lunak akuntansi bisnis berbasis komputasi awan Harmony dalam penyelenggaraan Financial Tax Fair 2019 pada Jumat (18/1/2019).
Aktivitas layanan perbankan di Bank Mandiri, Jakarta, Rabu (2/1/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam
Aktivitas layanan perbankan di Bank Mandiri, Jakarta, Rabu (2/1/2019)./Bisnis-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA—PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. bekerja sama dengan layanan perangkat lunak akuntansi bisnis berbasis komputasi awan Harmony dalam penyelenggaraan Financial Tax Fair 2019.

Gelaran tersebut menjadi bagian dari upaya perseroan mendukung digitalisasi industri dalam negeri dari sisi pengelolaan finansial melalui solusi integrasi sistem pembayaran bagi para pelaku usaha dalam menghadapi revolusi industri 4.0.

SVP Transaction Banking Wholesale Product Banking Bank Mandiri Adinata Widia mengatakan, inisiatif tersebut diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para pelaku bisnis di segmen UKM terhadap tantangan revolusi industri.

“Semakin meningkatnya kualitas pengelolaan administrasi dantransaksi keuangan dalam mendukung usahanya, maka hal ini secara langsung akan memperkuat daya saing industri kecil dan menengah melalui efisiensi dan efektivitas bisnis dan proses finansial yang mereka miliki,” ujarnya melalui siaran pers, Minggu (20/1/2019).

Perseroan, lanjutnya, akan berperan dalam penyediaan solusi integrated (host to host) payment dalam mendukung inisiatif tersebut. Salah satunya adalah bersinergi dengan perusahaan penyedia layanan perangkat lunak akuntansi berbasis komputasi awan.

Dalam implementasinya pelaku industri yang menggunakan layanan perangkat lunan akuntansi dari mitra Bank Mandiri akan langsung dapat melakukan aktivitas transaksi keuangan tanpa harus melakukan proses akses input lagi ke internet banking Mandiri.

“Mudah, langsung terhubung dan siap bertransaksi dengan Bank Mandiri. Hal ini juga sejalan dengan roadmap layanan integrated (host to host) payment Mandiri yaitu dengan memperluas scalability layanan khususnya ke segmen SME yang masih sangat potensial,” ujarnya.

Di samping itu, nasabah tidak perlu khawatir terhadap adanya perbedaan fitur transaksi dengan internet banking perusahaan yang biasa dipakai karena fitur-fitur seperti transfer antar rekening di Bank Mandiri atau antarbank, payroll, pembayaran tagihan dan pajak yang merupakan kebutuhan dasar pelaku industri SME juga tersedia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper