Bank Banten dan BRI Perkuat Kerja Sama Strategis

Sinergi dengan BRI Group merupakan salah satu upaya yang selaras dengan semangat Bank Banten untuk terus meningkatkan kinerjanya.
Foto : dok. Bank Banten
Foto : dok. Bank Banten

Bisnis.com, SERANG – PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk. kembali menemui PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. untuk menindaklanjuti komitmen kerja sama kemitraan dalam mengembangkan modal insani, teknologi informasi, tata kelola, dan likuiditas.

Bank Banten yang diwakili oleh Direktur Utama Agus Syabarrudin, Direktur Kemal Idris, Direktur Cendria Tj. Tasdik, dan Komisaris Utama Hasanuddin ditemui oleh Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto, serta Direktur Keuangan BRI Viviana Dyah Ayu Retno K.

Direktur Utama Bank Banten Agus Syabarrudin mengatakan bahwa pihaknya dan BRI berkomitmen untuk terus memperkuat kerja sama dan kemitraan strategis yang saling menguntungkan.

“Insyaallah BRI dan Bank Banten akan terus memperkuat kerja sama yang di antaranya meliputi pengembangan modal insani, teknologi informasi, tata kelola, likuiditas, dan kerja sama strategis lainnya,” katanya melalui keterangan resmi.

Selain itu, perwakilan Bank Banten juga menemui BRI Danareksa Sekuritas untuk melakukan komunikasi awal dan menyampaikan beberapa rencana, serta potensi kerja sama yang dapat dilakukan.

Bank Banten dan BRI Perkuat Kerja Sama Strategis

Agus menuturkan, sinergi dengan BRI Group merupakan salah satu upaya yang selaras dengan semangat Bank Banten untuk terus meningkatkan kinerjanya.

“Sebagai BPD milik Pemerintah Provinsi Banten dan dengan dukungan ekosistem BRI, kami siap melakukan transformasi melalui perbaikan kinerja, penguatan likuiditas, permodalan, serta kapasitas dan kapabilitas modal insani, sambil tetap menjaga kepercayaan dari pemangku kepentingan melalui penerapan GCG dan penguatan manajemen risiko,” ucapnya.

Menurutnya, penguatan modal Bank Banten akan dilakukan dengan pelaksanaan Penawaran Umum Terbatas (PUT) VII), transformasi digital, dan ekspansi bisnis.

“Kami senantiasa menjalin komunikasi, sinergi kerja sama strategis dengan seluruh pemangku kepentingan untuk terus memberikan kinerja dan nilai tambah terbaik, serta menjadikan Bank Banten sebagai kebanggaan masyarakat Banten,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper