Bisnis.com, SOLO - Selain melalui e-commerce, seperti Tokopedia atau Shopee, pembayaran iuran BPJS Kesehatan bagi peserta mandiri juga bisa dilakukan lewat m-banking BCA.
Dengan demikian, Anda pun tak perlu repot-repot ke kantor BPJS atau melalui toko ritel tertentu untuk membayar iuran yang satu ini.
Namun, perlu diingat bahwa pembayaran harus dilakukan paling lambat tanggal 10 pada setiap bulannya.
Pasalnya, jika Anda telat membayar iuran BPJS Kesehatan satu pekan dari tanggal jatuh tempo, maka status kepesertaan akan berubah menjadi nonaktif, sehingga Anda tidak dapat menggunakannya.
Cara bayar iuran BPJS Kesehatan via aplikasi BCA Mobile
Dilansir dari laman bca.co.id, berikut cara bayar iuran BPJS Kesehatan lewat BCA mobile.
1. Buka aplikasi BCA mobile.
2. Login, lalu pilih menu m-Payment.
3. Pilih BPJS.
4. Pilih BPJS Kesehatan.
5. Klik Input No. Bayar dan masukan nomor pembayaran iuran BPJS Kesehatan.
6. Klik OK. Lalu, klik Send.
7. Pastikan tagihan yang muncul sudah benar, lalu klik OK.
8. Masukan PIN m-BCA.
9. Pembayaran berhasil dan telah selesai.