Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Mandiri Taspen atau Bank Mantap (BMTP) resmi umumkan mengangkat Hendrika Nora Osloi Sinaga sebagai anggota dewan komisaris perseroan.
Dalam informasi yang dibagikan pada keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Rabu (4/1/2023) Nora resmi menjadi anggota komisaris perseroan sejak 30 Desember 2022 lalu dengan masa jabat hingga 2025 mendatang.
"Dan akan berakhir pada penutupan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan yang ke-3 sejak pengangkatannya yang akan diadakan pada tahun 2025,'' tulis Division Head Corporate Secretary & legal Errinto Sahat Pahala Pardede, dikutip Rabu (4/1/2022).
Untuk diketahui, Nora merupakan pejabat tinggi pratama Kementerian Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia (BUMN). Sebelum ditunjuk menjadi komisaris Bank Mantap, dia menjabat sebagai Asisten Deputi Bidang Jasa Infrastruktur yang terhitung aktif sejak tanggal 26 April 2021 berdasarkan Keputusan Menteri BUMN Nomor SK-115/MBU/04/2021.
Selain itu, Nora juga sempat menjabat di sejumlah posisi lain seperti Asisten Deputi Bidang Jasa Konstruksi dan Perumahan, Asisten Deputi Usaha Konstruksi dan Sarana dan Prasarana Perhubungan III, serta Asisten Deputi BiUsaha Energi, Logistik, Kawasan dan Pariwisata I.
Wanita yang lahir pada 7 Juni 1970 tersebut meraih gelar sarjana di Bidang Teknik Kimia dari Institut Teknologi Bandung pada tahun 1994. Selanjutnya, Nora menyelesaikan Magister Ilmu Manajemen dari Universitas Indonesia pada tahun 2003.
Baca Juga
Dengan demikian, berikut susunan pengurus Bank Mantap:
Dewan Komisaris
Komisaris Utama: Mustalimah
Komisaris Independen: Zudan Arif Fakrulloh
Komisaris Independen: Adie Soesetyantoro
Komisaris Independen: Chandra Arie Setiawan
Komisaris : Hendrika Nora Osloi Sinaga
Dewan Direksi
Direktur Utama: Elmamber Petamu SInaga
Direktur IT & Network: Iwan Soeroto
Direktur Finance, Risk & Operation: Atta Alva Wanggai
Direktur Bisnis: Maswar Purnama
Direktur Compliance & Control: Judhi Budi WIrjanto