Mudah & Praktis Pantau Catatan Keuangan Bisnis di QLola by BRI

BRI menghadirkan kemudahan bagi nasabah korporasi dalam memantau keuangan perusahaan lewat Financial Dashboard QLola by BRI.
Foto : Mudah & Praktis Pantau Catatan Keuangan Bisnis di QLola by BRI
Foto : Mudah & Praktis Pantau Catatan Keuangan Bisnis di QLola by BRI

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) menghadirkan kemudahan bagi nasabah korporasi dalam memantau keuangan perusahaan lewat Financial Dashboard QLola by BRI.

Bagi pemilik bisnis, monitoring keuangan perusahaan merupakan salah satu hal penting yang harus dilakukan secara berkala. Hal ini perlu dilakukan guna mengetahui kondisi dan perkembangan bisnisnya. 

Dengan begitu, pemilik bisnis dapat lebih mudah untuk mengontrol dan mengelola kesehatan perusahaan sehingga terhindar dari potensi kerugian di masa depan.

Untuk menjawab kebutuhan nasabah tersebut, BRI pun menghadirkan layanan monitoring keuangan bisnis lewat fitur Financial Dashboard pada QLola by BRI. Adanya layanan ini tentunya dapat memudahkan pelaku bisnis dalam memantau keuangan bisnisnya. 

Lantas, seperti apa Financial Dashboard pada QLola by BRI? Apa saja manfaatnya bagi para pelaku bisnis? Simak penjelasan lengkapnya sebagai berikut. 

Apa itu Financial Dashboard QLola by BRI?

Financial Dashboard merupakan salah satu fitur pada platform bisnis terintegrasi QLola by BRI. Fitur ini dirancang untuk memberikan kemudahan kepada nasabah korporasi atau pemilik bisnis dalam melakukan monitoring keuangan perusahaan. 

Dengan fitur Financial Dashboard, nasabah dapat mengakses informasi real time balance, balance history, dan transaction history yang tentunya sangat berguna untuk monitoring keuangan bisnisnya.

Selain itu, fitur ini juga menawarkan kemudahan lainnya pengguna atau pemilik bisnis dapat dengan mudah mengecek history keuangan hingga 5 tahun terakhir.

Manfaat Financial Dashboard QLola by BRI

Ada sejumlah manfaat yang bisa diperoleh pengguna atau pemilik bisnis dari fitur Financial Dashboard pada QLola by BRI ini, terutama terkait monitoring keuangan bisnisnya. Berikut beberapa manfaat yang bisa diperoleh dan layanan yang tersedia pada Financial Dashboard QLola by BRI. 

  • Melihat posisi saldo rekening giro atau deposito yang dimiliki baik dalam bentuk IDR atau valuta asing (USD) lewat fitur Balance
  • Mengakses informasi posisi riwayat saldo rekening giro atau deposito sampai dengan lima tahun terakhir lewat fitur Balance History.
  • Melihat riwayat transaksi dari seluruh rekening yang didaftarkan (giro atau deposito) melalui menu Riwayat Transaksi atau Transaction History. Informasi ini bisa dipilah berdasarkan berdasarkan tahun dan rekening melalui fitur Riwayat Transaksi.
  • Memperoleh informasi tentang pendapatan bunga yang didapatkan dari seluruh rekening yang terdaftar dan bisa difilter berdasarkan tahun dan rekening.
  • Melihat 10 transaksi teratas yang dilakukan perusahaan, mulai dari pemasukan sampai pengeluaran. Informasi 10 transaksi teratas ini juga bisa dipilah berdasarkan tahun, bulan, tanggal, serta rekening yang digunakan.

Selain itu, fitur Financial Dashboard pada QLola by BRI ini juga bisa memudahkan nasabah dalam mengunduh ringkasan aktivitas transaksi keuangan dengan mudah, baik uang masuk atau uang keluar (rekening koran) lewat menu Financial Report. Adapun ringkasan aktivitas transaksi keuangan perusahaan ini bisa diunduh berdasarkan tanggal atau secara bulanan.

#BRI #QLolabyBRI #AccesstoSuccess #MudahdanPraktis

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper