Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penurunan BI Rate Tergantung Inflasi

Bank Indonesia (BI) memproyeksi suku bunga acuan (BI Rate) belum akan turun dalam waktu dekat karena tekanan inflasi masih cukup tinggi.

Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia (BI) memproyeksi suku bunga acuan (BI Rate) belum akan turun dalam waktu dekat karena tekanan inflasi masih cukup tinggi.

Deputi Gubernur Senior BI Mirza Adityaswara mengatakan BI Rate baru akan turun ketika angka inflasi telah menurun menjadi 2%-3%.

Padahal, pada tahun ini, Bank Sentral memperkirakan inflasi masih akan menyentuh angka 4,5% dan akan menurun menjadi 4% pada 2015.

“Selama inflasi tidak bisa turun dan stabil pada 2% atau 3% maka sulit dapat suku bunga acuan yang stabil di angka 4%-5%,” katanya, Rabu (2/4/2014).

Kondisi saat ini, menurut Mirza, BI masih akan mengambil kebijakan moneter yang cenderung ketat, di antaranya dengan mempertahankan suku bunga acuan pada kisaran 7,5%.

Di sisi lain, katanya, pemerintah juga perlu menerapkan strategi kebijakan fiskal secara disiplin sambil terus melakukan reformasi struktural untuk mengurangi faktor penyumbang inflasi.

“Tantangan moneter masih belum selesai, masih harus disiplin moneter, fiskal, bank harus dikelola dengan baik dan melanjutkan perbaikan struktural,” ujarnya.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper