Bisnis.com, JAKARTA--Kalangan perbankan harus kian inovatif menghadirkan layanan yang serba cepat dan mudah.
Vice President Consumer Liabilities Business Group Head PT Bank CIMB Niaga Tbk Sukiwan mengatakan ke depannya, waktu luang yang dimiliki nasabah akan semakin sedikit karena padatnya aktivitas.
"Nantinya, transaksi menggunakan bank bukan lagi pilihan, tapi kebutuhan. Sehingga nasabah akan memilih yang sesuai dengan kebutuhannya," tutur Sukiwan dalam talk show bertajuk Uang dan Generasi Sekarang yang digelar Bank CIMB Niaga di Jakarta, Selasa (21/10/2014).
Sukiwan mengatakan, nasabah masa kini membutuhkan produk bank yang tak rumit, sederhana, dan serba mobile. Hal ini juga didasari kebanyakan nasabah bank merupakan kelas menengah dengan mobilitas tinggi.
Adapun, untuk menjawab kebutuhan itu, Bank CIMB Niaga juga meluncurkan produk tabungan bertajuk ON Account yang dikliam menawarkan berbagai kemudahan.
Produk ini ditargetkan mampu menggaet 100.000 nasabah baru dengan segmen kelas menengah berumur 25-40 tahun.