Bisnis.com, JAKARTA - Ekonom PT Bank Negara Indonesia (BNI) Ryan Kiryanto meyakini penyaluran kredit industri perbankan akan bertumbuh lebih tinggi sepanjang 2015 dibandingkan tahun lalu.
Pasalnya, kondisi likuiditas tahun ini tidak seketat dibandingkan pada 2014.
"LDR bank kan berada turun 88%, batasnya kan LDR 92%, jadi room atau likuiditas ini ada sehingga bank cukup untuk menyalurkan kredit," ujarnya kepada Bisnis.com di Jakarta, Rabu (11/3/2015).
Menurutnya, likuiditas perbankan pada tahun ini lebih baik dibandingkan kondisi bank pada 2 tahun lalu.
Hal ini juga didukung karena pemerintah secara agresif akan membelanjakan anggaran, terlebih untuk sektor infrastruktur.
"Likuiditas industri perbankan tahun ini lebih baik dari 2 tahun sehingga kami yakni bank punya ruang lebih besar untuk penyaluran kredit," kata Ryan.