Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Izin Kantor Cabang BNI di Korea Selatan Hampir Rampung

Direktur Internasional Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Triyono mengatakan sedang memproses izin membuka kantor PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) di Korea Selatan.
BNI
BNI

Bisnis.com, JAKARTA--Direktur Internasional Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Triyono mengatakan sedang memproses izin membuka kantor PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI) di Korea Selatan.

Triyono mengungkapkan proses tersebut telah rampung hingga 70%.

Selain itu, OJK kini akan menandatangani perjanjian multilateral dengan Islamic Development Bank (IDB).

"Sudah rampung sekitar 60%--70% untuk kantor cabang  BNI di Korea Selatan," ungkapnya, Senin (27/7/2015).

Saat ini bank yang dimiliki investor asal Korea yang berada di Indonesia adalah PT Bank Woori Saudara Indonesia 1906 Tbk.

Sebagaimana diketahui, pemegang saham pengendali Bank Woori Saudara (BWS) kini telah beralih Woori Bank Korea yang mengempit 74,02% saham BWS.

Adapun, pemilik sebelumnya, yakni Arifin Panigoro dan Grup Medco melalui PT Medco Intidinamika kini memiliki saham sebesar masing-masing 12,40% dan 6,06%.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper