Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gandeng CS Finance, GrabBike Permudah Pengendaranya Miliki Sepeda Motor

GrabBike meluncurkan program pembiayaan kendaraan bermotor GrabScheme guna membuka akses lebih terjangkau bagi pengendaranya dengan menggandeng PT Central Santosa Finance, anak usaha PT Bank Central Asia Tbk. (BCA).
Grab Bike. /grabike
Grab Bike. /grabike

Bisnis.com, JAKARTA - GrabBike meluncurkan program pembiayaan kendaraan bermotor GrabScheme guna membuka akses lebih terjangkau bagi pengendaranya dengan menggandeng PT Central Santosa Finance, anak usaha PT Bank Central Asia Tbk. (BCA).

Perjanjian kerja sama rekomendasi pembiayaan kendaraan bermotor itu membuka kesempatan bagi 400 pengendara GrabBike yang telah terpilih sebagai pengendara terbaik yang tergabung dalam Elite Biker.

Kiki Rizki, Country Head of Marketing GrabBike, mengatakan GrabScheme merupakan prakarsa terbaru untuk memberikan penghargaan kepada para pengendara dalam platform teknologi dan membantu meningkatkan taraf hidup.

GrabScheme memungkinkan para pengendara GrabBike untuk membeli sepeda motor baru dengan harga terjangkau dan suku bunga terendah.

“Merupakan prioritas kami untuk membantu mereka agar memiliki pendapatan yang berkelanjutan,” ujarnya di sela-sela peluncuran, Kamis (22/10/2015).

David Hamdan, Presiden Direktur, PT Central Santosa Finance, mengungkapkan kerja sama itu diwujudkan untuk mendukung ketersediaan sarana transportasi bagi masyarakat yang aman, nyaman, dan terjangkau.

"Di lain pihak, kami mendukung upaya yang dilakukan manajemen GrabBike dalam menciptakan lapangan pekerjaan dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” katanya.

Program ini memungkinkan proses pendaftaran bagi pengendara GrabBike sangat mudah dan hanya membutuhkan waktu selama 24 jam.

Untuk skema itu pun, dua produsen kendaraan roda dua, yakni Honda dan Yamaha, telah menawarkan beberapa jenis kendaraan bermotor yang terbagi ke dalam rencana angsuran selama 18, 24, dan 30 bulan.

Selain harga sepeda motor lebih terjangkau, skema ini memberikan suku bunga kompetitif dibandingkan dengan program pembiayaan kendaraan bermotor lainnya. Bahkan, tersedia suku bunga 0% untuk dua tipe motor Yamaha, GT 125 dan GT 125 Garuda, pada rencana angsuran satu tahun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper