Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dirut Baru Pegadaian Guyur Hadiah Emas 8,2 Kilogram untuk Nasabah

Pengundian hadiah Kemilau Emas Pegadaian ini sebagai bentuk apresiasi kesetiaan para nasabah Pegadaian konvensional dan syariah.
PT Pegadaian (Persero) akan mengundi hadiah Program Kemilau Emas Pegadaian dengan total hadiah sebanyak 8,2 kilogram yang akan diberikan kepada para nasabah setia./JIBI-Istimewa
PT Pegadaian (Persero) akan mengundi hadiah Program Kemilau Emas Pegadaian dengan total hadiah sebanyak 8,2 kilogram yang akan diberikan kepada para nasabah setia./JIBI-Istimewa

Bisnis.com, BALIKPAPAN—PT Pegadaian (Persero) akan membuka awal 2019 dengan mengundi hadiah Kemilau Emas Pegadaian sebanyak 8,2 kilogram yang akan diberikan kepada para nasabah setia.

Direktur Utama PT Pegadaian (Persero) yang baru, Kuswiyoto mengatakan pengundian ini sebagai bentuk apresiasi kesetiaan para nasabah konvensional dan syariah. Hadiah yang diberkan berupa tabungan emas senilai 8,2 kilogram. Tak hanya itu, kejutan dari Kemilau Emas Pegadaian (KEP) ini juga masih ditambah dengan paket umroh.

“Ini merupakan bentuk apresiasi atas loyalitas nasabah atas setiap produk Pegadaian,” ujar Kuswiyoto, Jumat (18/1/2019).

Dia menyatakan pada KEP 2019 ini, Pegadaian mengundi total sebanyak 1.001 hadiah, dengan Grand Prize 2 hadiah tabungan emas senilai 500 gram untuk nasabah konvensional, serta 1 hadiah tabungan emas senilai 250 gram untuk nasabah syariah. Beberapa hadiah lain, misalnya 12 paket umroh serta ratusan hadiah tabungan emas, diberikan sebagai apresiasi kepada nasabah setia Pegadaian. Kuswiyoto yakin acara ini juga sebuah dorongan untuk meningkatkan outstanding loan (OSL) dan jumlah nasabah Pegadaian.

"Mekanisme pengumpulan poin tahun ini memungkinkan nasabah yang bertransaksi lewat aplikasi Pegadaian Digital dan Agen Pegadaian mendapatkan poin 3 kali lebih banyak sehingga mendorong masyarakat untuk bertransaksi melalui channel digital dan agen pegadaian, dan meningkatkan Awareness terhadap produk pegadaian," katanya.

Program KEP ini merupakan program yang kelima yang telah digelar Pegadaian. Acara pengundian serentak ini akan dilaksanakan pada Sabtu (19/1/2019) dengan periode transaksi Agustus hingga Desember 2018. Nasabah Pegadaian yang berhak mengikuti undian adalah nasabah pengguna produk Gadai (KCA dan KRASlDA), Pembiayaan Usaha Mikro (KREASI), Gadai Syariah (RAHN), Pembiayaan Usaha Mikro Syariah (ARRUM), Pembiayaan Porsi Haji (ARRUM HAJI), ARRUM Emas, ARRUM BPKB, Pembiayaan Investasi Emas (MULIA dan EMASKU), serta Pembiayaan Kendaraan Bermotor (AMANAH).

Kuswiyoto menjelaskan penyelenggaraan KEP adalan salah satu sarana brand activation agar Pegadaian semakin dikenal oleh masyarakat Indonesia. Selain itu, program ini juga diharapkan dapat meningkatkan kerja sama dengan regulator dan pemerintah setempat, serta peningkatan kerja. 

Untuk jumlah pemenang sebanyak 1.001 nasabah terdiri dari pemenang l, ll, lll, dan lV. Sementara untuk nasabah konvensional akan mendapatkan tabungan emas 500 gram sebanyak 2 pemenang, tabungan emas 250 gram sebanyak 12 pemenang, tabungan emas 50 gram sebanyak 12 pemenang, tabungan emas 5 gram sebanyak 200 pemenang, dan tabungan emas 1 gram sebanyak 450 pemenang. Total pemenang nasabah konvensional sebanyak 676 pemenang.

Sementara untuk nasabah syariah akan mendapatkan tabungan emas 250 gram sebanyak 1 pemenang, tabungan emas 100 gram sebanyak 12 pemenang, tabungan emas 5 gram sebanyak 100 pemenang, tabungan emas 1 gram sebanyak 200 pemenang, dan jumlah pemenang sebanyak 325 pemenang. Tidak hanya itu, untuk nasabah Pegadaian Syariah, ada juga hadiah 12 paket umrah.

Sebagai informasi pengundian ini merupakan akhir dari rangkaian Program Kemilau Emas Pegadaian Tahun 2018’ dilaksanakan serentak di 11 kota di Indonesia mewakili 12 Kantor Wilayah Pegadaian, antara lain Bekasi, Pati, Balikpapan, Medan, Gorontalo, Surabaya, Pekanbaru, Bandung, Makassar, Palembang, dan Kupang. Dalam kesempatan KEP ini, Pegadaian menghadirkan artis-artis kenamaan ibu kota di antaranya GIGI, Via Vallen, Payung Teduh, Vidi Aldiano, Anji, Sammy Simorangkir serta artis ibu kota lainnya. Untuk penyelenggaraan Program Kemilau Emas Pegadaian di Kantor Wilayah IV Balikpapan, Marion Jola hadir sebagai bintang utama dengan opening act oleh Chandra Idol.

Dengan semakin banyaknya kegiatan yang diselenggarakan oleh Kantor Regional IV Kalimantan, masyarakat dimudahkan untuk mendapatkan informasi melalui media sosial di official akun Facebook dan Instagram @pegadaian.kalimantan serta channel Youtube di The Gade Channel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper