Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Disentil Jokowi, BRI Janjikan Penurunan Bunga Dalam Sebulan

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. akan segera menurunkan suku bunga kredit sebagai respons atas langkah Bank Indonesia (BI) yang sudah mengurangi suku bunga acuan total 100 basis poin (bps) sejak Juli 2019.
Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Sunarso./JIBI-Abdullah Azzam
Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Sunarso./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. akan segera menurunkan suku bunga kredit sebagai respons atas langkah Bank Indonesia (BI) yang sudah mengurangi suku bunga acuan total 100 basis poin (bps) sejak Juli 2019.

Direktur Utama BRI Sunarso mengatakan penurunan suku bunga kredit akan dilakukan perseroan dalam tempo secepat-cepatnya. Penurunan suku bunga kredit dilakukan paling cepat dalam tempo satu bulan ke depan, menyesuaikan dengan tenor deposito terendah yang dimiliki perseroan.

“[Suku bunga kredit] pasti akan turun, tinggal time lag-nya itu berapa, dan mempercepat time lag itu banyak caranya. Tergantung tadi, apabila kita bisa temukan cara yang lebih efisien. Contoh, suku bunga turun hari ini, tapi kita kan masih punya dana yang tenornya paling cepat satu bulan. Artinya itu masih butuh transmisi dan waktu,” tutur Sunarso di arena Indonesia Banking Expo 2019, Jakarta, Rabu (6/11).

Saat ini suku bunga acuan yang ditetapkan BI berada pada angka 5%. Penurunan suku bunga acuan telah dilakukan BI berturut-turut sejak Juli-Oktober.

Menurut Sunarso, suku bunga kredit pasti akan turun menyesuaikan pasar. Akan tetapi, bank perlu waktu untuk menyesuaikan suku bunga kredit dengan acuan yang ditetapkan BI.

“Jadi kalau sekarang market-nya turun, jangan khawatir suku bunga pasti akan turun. Yang mesti dipercepat adalah bagaimana transmisikan itu secepat mungkin. Itulah melalui mekanisme regulasi, kolaborasi dan juga misalnya fellowcity of money itu bisa lebih ditingkatkan lagi misalnya dengan digital segala macam,” katanya.

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo meminta pelaku industri perbankan segera menurunkan suku bunga kredit. Jokowi juga ingin perbankan serius ikut meningkatkan inklusi keuangan masyarakat.

“Saya mengajak memikirkan untuk secara serius menurunkan suku bunga kredit. BI rate sudah turun, bank belum. Saya tunggu," tutur Jokowi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper