Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CIMB Niaga Targetkan Kredit Kendaraan Tahun Ini Tumbuh Dua Digit

Pada tahun ini model bisnis yang akan diterapkan perseroan sama dengan tahun lalu. Oleh karena itu, CIMB Niaga memasang target pertumbuhan KKB yang tidak jauh berbeda dengan capaian 2019, yaitu dalam kisaran dua digit.
Nasabah bertransaksi melalui mesin anjungan tunai mandiri Bank CIMB Niaga di Jakarta, Senin (7/8)./JIBI-Dwi Prasetya
Nasabah bertransaksi melalui mesin anjungan tunai mandiri Bank CIMB Niaga di Jakarta, Senin (7/8)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank CIMB Niaga Tbk. menargetkan penyaluran kredit kendaraan bermotor (KKB) pada tahun ini tumbuh dua digit.

Direktur Konsumer CIMB Niaga Lani Darmawan mengatakan target ini ditetapkan melihat pertumbuhan KKB perseroan sepanjang 2019. Lani mengklaim pertumbuhan pembiayaan kendaraan di 2019 berhasil mencapai dua digit.

“Tahun lalu KKB atau KPM kami secara sales tumbuh di atas 45 persen, walaupun secara portfolio relatif tumbuh kecil sehubungan dengan perubahan strategic decision dalam beberapa tahun terakhir,” kata Lani kepada Bisnis, Kamis (30/1).

Meski tumbuh tinggi pada segi penjualan, tetapi portofolio pembiayaan kendaraan bermotor CIMB Niaga pada 2019 tidak sebagus itu. Lani menyebutkan sepanjang 2019 pertumbuhan portofolio KKB perseroan hanya naik di bawah 10 persen.

Emiten berkode BNGA ini memastikan pada 2020 model bisnis yang akan diterapkan perseroan sama dengan tahun lalu. Oleh karena itu, CIMB Niaga memasang target pertumbuhan KKB yang tidak jauh berbeda dengan capaian 2019.

Strategi bisnis yang dimaksud Lani adalah kombinasi beberapa program dalam memasarkan kredit kendaraan bermotor. CIMB Niaga tidak hanya mengandalkan penjualan mobil baru, tetapi juga kendaraan bekas refinancing dengan iming-iming proses cepat dan mudah

“Target kami tetap tumbuh dua digit tahun ini. Dari sisi portfolio kami harapkan bisa tumbuh 15 persen-20 persen,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lalu Rahadian
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper