Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dampak Corona, Allianz Kalkulasi Proyeksi Bisnis hingga Akhir Tahun

Sepanjang kuartal I/2020, premi perseroan masih tumbuh dua digit.
Nasabah berkomunikasi di dekat logo milik Allianz Indonesia di Jakarta, Rabu (4/3/2020). Bisnis/Nurul Hidayat
Nasabah berkomunikasi di dekat logo milik Allianz Indonesia di Jakarta, Rabu (4/3/2020). Bisnis/Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA — PT Asuransi Allianz Life Indonesia menyatakan akan menghitung proyeksi bisnisnya hingga akhir tahun seiring besarnya dampak penyebaran virus corona terhadap bisnis perseroan, meskipun pada kuartal pertama tahun ini Allianz membukukan pertumbuhan kinerja.

Country Manager & Direktur Utama Allianz Life Indonesia Joos Louwerier menjelaskan bahwa perseroan membukukan pertumbuhan premi double digit pada kuartal I/2020. Pada kuartal pertama tahun lalu, perseroan membukukan premi senilai Rp2,58 triliun.

Joos menilai pencapaian pertumbuhan pada awal 2020 tersebut ditopang oleh kinerja berbagai kanal distribusi. Namun, penyebaran Covid-19 berpotensi menghambat kinerja industri asuransi saat ini, sehingga perseroan akan melakukan antisipasi.

"Kami tetap memonitor kinerja dan menghitung proyeksi yang berkaitan dengan besarnya dampak pandemi Covid-19 terhadap bisnis kami sampai akhir tahun," ujar Joos kepada Bisnis, Kamis (16/4/2020).

Dia menjelaskan operasional bisnis Allianz tidak terganggu meskipun 95 persen dari karyawannya bekerja di rumah (work from home atau WFH). Meskipun begitu, Joos menilai bahwa perseroan akan menyusun strategi bisnis yang tepat untuk dapat mempertahankan pertumbuhan bisnis di semua kanal distribusi.

Joos menilai kondisi saat ini merupakan momentum yang tepat untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya perlindungan terhadap berbagai risiko. Untuk memaksimalkan momentum tersebut, Allianz mengoptimalkan teknologi dalam pemasaran dan pelayanan terhadap nasabah.

"Dengan Pembatasan Sosial Berskala Besar [PSBB], kami harus menjalani cara baru dalam bekerja dan berinteraksi, serta tetap menyediakan solusi perlindungan dan layanan terbaik untuk nasabah. Kami percaya bahwa kami dapat memanfaatkan teknologi untuk memenuhi kebutuhan ini," ujar Joos.

Terkait dengan pandemi Covid-19, Joos menjelaskan bahwa Allianz memberikan manfaat tambahan santunan sebesar 50 persen dari uang pertanggungan atau maksimal senilai Rp250 juta bagi ahli waris sah dari nasabah perorangan yang tutup usia karena Covid-19.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper