Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Melesat 34 Persen, Saham MNC Bank (BABP) Sentuh ARA

Adapun, kemarin MNC Bank menyatakan siap bertransformasi menjadi digital bank di tengah tren digitalisasi sektor perbankan melalui keterangan resmi.
Nasabah bertransaksi melalui mesin anjungan tunai mandiri Bank MNC di Jakarta, Senin (27/11)./JIBI-Dwi Prasetya
Nasabah bertransaksi melalui mesin anjungan tunai mandiri Bank MNC di Jakarta, Senin (27/11)./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA - Saham PT Bank MNC Internasional Tbk. melesat pada awal perdagangan Kamis (4/3/2021) dan menyentuh auto reject atas (ARA).

Saham bank dengan ticker BABP ini dibuka ke level 103 dari 93 pada penutupan perdagangan kemarin. Hingga pukul 09.37, saham BABP telah melonjak 34,41 persen ke level 125.

Saham MNC Bank yang dimilik Hary Tanoesoedibjo ini bergerak pada rentang 103-125 dengan volume yang diperdagangkan sebanyak 409,77 juta saham. Pada harga 125, MNC Bank memiliki kapitalisasi pasar senilai Rp3,16 triliun.

Adapun, kemarin MNC Bank menyatakan siap bertransformasi menjadi digital bank di tengah tren digitalisasi sektor perbankan melalui keterangan resmi.

MNC Bank pun berkomitmen untuk melakukan pengembangan Teknologi Informasi (TI) dalam mewujudkan ekosistem digital banking yang berorientasikan kebutuhan nasabah serta efisiensi proses perbankan.

“Digitalisasi bagi MNC Bank merupakan alat utama untuk bersaing dan mengembangkan bisnisnya di industri perbankan. Saat ini proyek-proyek berbasis TI difokuskan untuk mendigitalisasi produk perbankan dan juga proses bisnis guna mencapai target pertumbuhan dan pelayanan terbaik bagi nasabah," kata IT Group Head MNC Bank Paulusman Wibowo pada Rabu (3/3/2021).

BABP mempunyai visi untuk menjadi bank masa depan yang berlandaskan teknologi terkini. Oleh karena itu, proses transformasi perseroan menuju digital banking berjalan dengan sangat terencana.

Transformasi tersebut dikawal dengan kebijakan, proses, dan prosedur manajemen risiko TI yang andal, serta didukung oleh para staf TI yang profesional.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper