Bisnis.com, JAKARTA -- PT Bank KEB Hana Indonesia akan fokus dengan pembiayaan konsumer dengan peluncuran Line Bank.
Compliance Director Bank KEB Hana Bayu Wisnu Wardhana mengatakan Line Bank nama produk digital banking Bank KEB Hana Indonesia.
"Perseroan menarget nasabah baru, penghimpunan dana pihak ketiga serta kredit konsumsi dengan Line Bank ini," katanya kepada Bisnis, Jumat (11/6/2021).
Bayu menyampaikan kompetisi digital banking akhir-akhir ini semakin ramai dan ketat.
"Nilai tambah Line Bank akan mempercepat pertumbuhan nasabah baru, dana masyarakat baru, coverage atau cakupan yang lebih luas juga lebih mudah membidik pengguna sosial media Line sebagai nasabah bank," imbuhnya.
Dia menyampaikan perseroan mengalokasikan Rp150 miliar untuk pengembangan teknologi informasi tahun ini.
Adapun, dalam merilis LINE Bank di Indonesia, Bank KEB Hana bekerja sama dengan LINE Corporation dan LINE Financial Asia.
Dengan dimulainya layanan pada 10 Juni, Indonesia menjadi pasar ketiga di mana LINE Bank beroperasi, menyusul keberhasilan peluncuran LINE BK di Thailand dan LINE Bank di Taiwan.
Sebagai informasi, kerja sama strategis antara Bank Hana dan LINE telah dimulai pada Oktober 2018, ketika LINE Financial Asia mengakuisisi 20 persen kepemilikan Bank Hana melalui Perjanjian Penyertaan Modal.
Kerja sama ini menjadi awal terbentuknya layanan perbankan digital asing pertama, yang merupakan hasil kolaborasi antara bank dengan perusahaan teknologi raksasa.