Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KoinWorks NEO Bidik 1 Juta Pengguna, Sasar UKM hingga Freelancer

Produk terbaru KoinWorks hasil kolaborasi dengan Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna) ini memungkinkan pengguna melakukan pembayaran, pengiriman uang, dan mengakses financial overview sebagai bagian dari fasilitas manajemen keuangan
Diskusi peluncuran layanan resmi KoinWorks NEO, dihadiri oleh (kiri ke kanan): Benedicto Haryono, CEO & Co-Founder KoinWorks; Hendra HeHe, freelancer dan seniman visual; Grace Hong, Chief Marketing Officer KoinWorks; dan Christian Sugiono, Aktor dan Entrepreneur) di kawasan Jakarta Selatan./Bisnis.com-Aziz Rahardyan
Diskusi peluncuran layanan resmi KoinWorks NEO, dihadiri oleh (kiri ke kanan): Benedicto Haryono, CEO & Co-Founder KoinWorks; Hendra HeHe, freelancer dan seniman visual; Grace Hong, Chief Marketing Officer KoinWorks; dan Christian Sugiono, Aktor dan Entrepreneur) di kawasan Jakarta Selatan./Bisnis.com-Aziz Rahardyan

Bisnis.com, JAKARTA - Platform teknologi finansial pendanaan bersama (P2P lending) PT Lunaria Annua Teknologi alias KoinWorks resmi meluncurkan layanan finansial terintegrasi untuk UKM bertajuk KoinWorks NEO.

CEO & Co-founder KoinWorks Benedicto Haryono menjelaskan bahwa inovasi terbaru ini merupakan jawaban terhadap kebutuhan pelaku UKM yang mayoritas masih menggunakan akun perbankan pribadi alias belum memiliki akun profesional dalam menjalankan bisnisnya sehari-hari.

Oleh sebab itu, KoinWorks NEO membidik target mampu merangkul 1 juta pelaku UKM, pengusaha perempuan, freelancer, sampai pegiat startup, yang membutuhkan fasilitas manajemen keuangan terintegrasi secara digital.

"Ini juga salah satu upaya kami ikut membantu program transformasi digital UKM yang sedang dijalankan oleh pemerintah. Karena menurut kami, go digital itu bukan hanya cara berjualan, tapi juga cara bertransaksi, membuat invoice secara profesional, juga dalam hal pencatatan keuangan," ujarnya ketika ditemui dalam acara peluncuran KoinWorks NEO, Selasa (12/4/2022).

Mengusung tagline One Click to Grow Your Business, produk terbaru KoinWorks hasil kolaborasi dengan Bank Sahabat Sampoerna (Bank Sampoerna) ini memungkinkan pengguna melakukan pembayaran, pengiriman uang, dan mengakses financial overview sebagai bagian dari fasilitas manajemen keuangan. 

Ben mengungkap produk ini akan bermanfaat bagi pelaku usaha dalam rangka membangun rekam jejak digital yang lebih menjanjikan. Baik untuk UKM yang sebelumnya sudah sempat mencoba layanan pinjaman produktif besutan KoinWorks, maupun UKM yang baru bergabung.

"Setelah bergabung dengan KoinWorks NEO, harapannya pengelolaan bisnis pelaku UKM bisa lebih profesional, serta memiliki digital footprint. Sehingga apabila ke depan memerlukan kebutuhan pinjaman modal kerja dari KoinWorks, mereka bisa mendapatkannya lebih mudah dan murah, karena terhitung memiliki credit score yang lebih baik," tambahnya.

Aditya Chintawar, Chief Product Officer KoinWorks menjelaskan lebih lanjut bahwa fitur utama produk ini yang bertajuk NEO card memungkinkan mengaktifkan hingga lima kartu dalam waktu singkat dan tanpa dipungut biaya.

"Sebagai kartu virtual, NEO Card memudahkan pengguna untuk melakukan pembayaran secara online. Di samping NEO card, fasilitas payment link disediakan untuk memenuhi kebutuhan UKM dalam menerima pembayaran dari pelanggan melalui berbagai kanal," ujarnya.

Turut hadir dalam diskusi ini, aktor sekaligus entrepreneur dan pegiat startup Christian Sugiono yang menceritakan pengalamannya mencoba KoinWorks NEO untuk beberapa bisnis miliknya.

Pria yang akrab disapa Tian ini mengaku fitur-fitur dalam KoinWorks NEO begitu relevan di tengah era digitalisasi ini yang mengharuskan pelaku usaha terlihat profesional dalam hal membuat invoice untuk tagihan-tagihan ke pelanggan, sampai pengelolaan arus kas yang lebih praktis.

"Kalau administratif bisa lebih lancar, kami bisa lebih fokus mengurus pengembangan bisnis. Selain itu, KoinWorks NEO membuat UKM dan startup saya jadi terlihat lebih profesional di mata klien, sehingga akan berpengaruh pula buat branding, sekaligus memperlancar segala macam transaksi," ujarnya.

Turut hadir pula Hendra HeHe, freelancer dan seniman visual gratis yang menjelaskan bahwa dirinya sebagai pekerja lepas sangat tertolong dengan fitur pembuatan tagihan yang bisa disesuaikan dengan deadline, serta fitur payment link yang memudahkan dalam menerima transaksi nontunai dari klien.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Aziz Rahardyan
Editor : Azizah Nur Alfi
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper